Kata Dermatolog Soal Cara Mengatasi Warna Bibir Gelap agar Tampil Lebih Cerah

Ratu Monita - Selasa, 10 Agustus 2021
Dermatologis ungkap cara mengatasi dan merawat warna bibir gelap agar lebih cerah.
Dermatologis ungkap cara mengatasi dan merawat warna bibir gelap agar lebih cerah. Freepik.com

Parapuan.co - Masalah bibir gelap bagi sebagian orang kerap menjadi hal yang mengganggu penampilan.

Mengingat bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang memiliki daya tarik tersendiri, sehingga saat ia memiliki penampilan kurang baik hal tersebut akan mengganggu.

Namun perubahan warna bibir menjadi gelap bukanlah tanpa alasan menurut Mara Weinten, MD, konsultan dermatologi. 

Baca Juga: Ini 4 Cara Alami untuk Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah

"Terdapat beberapa alasannya, di antaranya merokok, reaksi inflamasi, obat-obatan, dan paparan sinar matahari," jelasnya dikutip dari laman Byrdie.

Lebih lanjut lagi, menurut dokter kulit, Ryan Turner, MD bibir yang rentan berubah warna jadi gelap adalah bibir bagian atas. 

Namun, biasanya hal ini karena kondisi medis yang dikenal sebagai melasma.

Kondisi medis melasma ini dapat terjadi pada siapa pun, namun kebanyakan dialami oleh mereka yang memiliki kulit berwarna gelap dan perempuan. 

Kendati demikian, perubahan warna bibir pada bagian atas ini dapat diatasi sehingga warna bibir natural akan kembali seperti semula.

Untuk mengatasinya, tiga dermatologis, Mara Weinstein, MD, Ryan Turner, MD, dan Shauna Diggs, MD menyampaikan tipsnya melalui Byrdie.

Simak cara mengatasi warna bibir gelap dari dermatolog berikut ini!

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat