Sebelumnya, Jerome pun sempat memberitahu warganet ketika ia diundang untuk ikut Upacara HUT Ke-76 RI.
"Aku diundang jadi salah satu tamu buat ikut dan kasih pesan2 di detik2 upacara kemerdekaan di istana negara," ujar Jerome di Instagram Storynya, Senin (16/8/2021).
Ia bahkan sempat menunjukkan undangan dari Jokowi dan Ibu Negara Iriana.
Baca Juga: Jelang HUT RI, Yuk Kilas Balik Sejarah Kemerdekaan Indonesia Lewat Podcast Ini!
"Dapat undangan juga buat ikut upacara di Istana Negara secara virtual. Benar-benar bersyukur," kata dia.
Laki-laki kelahiran 2 Mei 1998 ini pun sempat berlatih terlebih dahulu malam sebelumnya.
"Latihan dulu, tegang jiwa," ungkap Jerome dengan kata khasnya di Instagram Story.
Jerome Polin sendiri merupakan Youtuber yang terkenal akan kontennya seputar kebudayaan Indonesia dan Jepang.
Jerome juga kerap membuat video bersama teman-teman kampusnya yang akrab disapa Waseda Boys.
Waseda Boys terdiri dari Jerome sendiri dan 3 pemuda asal Jepang, yakni Tomo, Yusuke, dan Ryoma.
Kontennya yang menarik menjadikannya kreator konten berpengaruh di Tanah Air.
Ia pun masuk ke dalam daftar Forbes 30 Under 30 Asia.
Jerome menginspirasi sekali ya, Kawan Puan! (*)