Parapuan.co - Ketombe perlu diatasi menggunakan produk perawatan rambut dan kulit kepala yang tepat.
Ketombe bisa terjadi akibat beberapa faktor, salah satunya yakni faktor perubahan lingkungan, kulit berminyak, dan kebersihan yang buruk.
Ada beberapa bahan aktif dalam produk perawatan rambut dan kulit kepala untuk mengatasinya.
Berikut lima bahan aktif untuk mengatasi ketombe seperti dilansir dari laman Bebeautiful.
Baca Juga: Tak Hanya Rambut, Kulit Kepala Juga Butuh Masker dengan 5 Bahan Alami Ini
Salicylic Acid
Selain bermanfaat untuk mengatasi jerawat, salicylic acid dapat bermanfaat untuk mengatasi ketombe.
Terlebih lagi, salicylic acid dapat melembapkan kulit kepala, mengatasi kulit kepala gatal, meradang, dan bengkak.
Pyrithione zinc
Pyrithione zinc dapat membantu melawan infeksi jamur seperti malassezia di kulit kepala.
Bahan ini bekerja secara langsung untuk menghilangkan ketombe.
Tak hanya itu, bahan aktif ini juga lembut di kulit kepala, sehingga dapat mengatasi ketombe tanpa membahayakan kesehatan kulit kepala.
Ketoconazole
Pembentukan ragi malassezia berlebih di kulit kepala merupakan salah satu masalah utama penyebab ketombe.
Ketoconazole bekerja dengan memperlambat dan akhirnya menghentikan pertumbuhan ragi malassezia penyebab ketombe.
Selain membantu melawan ketombe, ketoconazole juga membantu pertumbuhan rambut.
Baca Juga: Kulit Kepala Kering dan Gatal? Ini 4 Bahan Alami yang Bisa Membantumu
Selenium sulfide
Selenium sulfide dapat menghilangkan ketombe dan gatal di kulit kepala.
Bahan ini memiliki sifat anti peradangan yang merupakan bahan tepat untuk mengurangi rasa gatal di kulit kepala.
Bahan ini terdapat di hampir semua produk perawatan rambut.
Coal tar
Coal tar yang terbuat dari batubara ini bermanfaat untuk mengatasi ketombe.
Karena sifat anti-inflamasi dan anti-mikrobanya, bahan ini membantu menghilangkan kulit mati dan mengurangi produksi ketombe di kulit kepala.
Tak hanya itu, bahan ini dapat mengurangi rasa gatal di kulit kepala akibat ketombe.
Nah itulah lima bahan aktif yang diperlukan untuk mengatasi ketombe.
Semoga dapat membantu Kawan Puan menemukan produk yang tepat untuk mengatasi ketombe, ya.(*)
Baca Juga: Sama-Sama Putih, Apa Perbedaan Ketombe dan Kulit Kepala Kering?