Apa itu karyaperempuan.id?
Tak kenal maka tak sayang, ada baiknya Kawan Puan mengenali karyaperempuan.id terlebih dulu.
Karyaperempuan.id diklaim sebagai e-commerce pertama dan satu satunya dengan 100% produk lokal dari tangan perempuan di berbagai pelosok Nusantara.
Menariknya, semua produk yang dijual merupakan barang yang dihasilkan melalui proses pendampingan pengembangan usaha.
Diluncurkannya e-commerce ini juga sebagai perwujudan dari tiga pilar Womanpreneur Community (WPC), yang di antaranya:
Baca Juga: Begini Cara Menjaga Hubungan Baik dengan Pelanggan di E-commerce
- Membangun kapasitas pelaku UMKM perempuan agar mampu menjadi UMKM yang berkelas.
- Menyiapkan dan memperluas akses pasar bagi UMKM perempuan.
- Membukakan akses pembiayaan bagi mereka yang bisnisnya sudah membutuhkan.
Lebih lanjut, karyaperempuan.id sendiri ialah unit bisnis dari perkumpulan karya perempuan di seluruh Indonesia.
Berjalan sejak 2013, program pendampingan pengembangan usaha telah dilakukan oleh WPC hingga melahirkan 1.200 brand lokal dari perempuan di tahun 2021 ini.