Parapuan.co - Kandungan bahan Vitamin C dalam skincare memiliki banyak manfaat untuk kulit.
Manfaat vitamin C yakni dapat bermanfaat untuk mencerahkan kulit kusam dan menghilangkan flek akibat paparan sinar UV.
Tak hanya itu, Vitamin C dapat meratakan warna kulit dan memudarkan bintik hitam.
Selanjutnya, vitamin C termasuk dalam antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dan melindungi kulit dari paparan sinar UV, melansir Vogue.
Nah dengan banyaknya manfaat vitamin C tersebut, maka penting untuk memasukkannya dalam rutinitas perawatan kulit, terutama vitamin C yang terdapat dalam produk skincare.
Supaya Vitamin C dapat bekerja maksimal di kulit, maka kita perlu memilih konsentrasi Vitamin C yang tepat dalam skincare.
Baca Juga: Banyak Manfaat! Serum Vitamin C Bisa Bantu Rawat Elastisitas Kulit Wajah
Memilih konsentrasi vitamin C
Dengan mengidentifikasi konsentrasi Vitamin C, kita akan mengetahui kadar Vitamin C dibutuhkan sesuai jenis kulit.
"Mulailah dengan konsentrasi rendah 10% dan tingkatkan hingga 15% atau 20% sesuai yang dapat ditoleransi kulit," kata Dr. Patricia Wexler, dokter kulit Kota New York.
Untuk kulit berminyak atau normal, asam L-askorbat merupakan bentuk vitamin C yang dapat digunakan.
Sedangkan untuk kulit kering dan sensitif, magnesium ascorbyl phosphate, vitamin C yang larut dalam air, tidak banyak mengiritasi kulit.
Selain itu, perhatikan pH kulit supaya vitamin C menyerap secara efektif.
Perhatikan pH
Jika kamu memiliki kulit normal, carilah yang memiliki pH rendah sekitar 3,5 untuk penyerapan yang optimal.
Sedangkan untuk kulit sensitif, gunakan formula dengan pH 5 hingga 6.
"Ini merupakan pH alami kulit dan tidak akan terlalu mengiritasi," ungkap Dr. Patricia.
Nah Vitamin C untuk merawat kulit paling umum dapat ditemukan dalam produk skincare serum.
Memilih serum yang mengandung vitamin C
Serum dirancang untuk memberikan konsentrasi aktif untuk merawat kulit.
"Vitamin C dalam serum dibuat tetap stabil dan meningkatkan penetrasi melalui lapisan kulit luar," kata ahli kulit Joshua Zeichner, MD.
Dr. Patricia berpendapat bahwa vitamin C dapat bekerja baik dengan kombinasi vitamin E, asam ferulat, vitamin B, dan asam hialuronat.
Baca Juga: 5 Manfaat Serum Vitamin C untuk Wajah, Mencerahkan Hingga Melindungi!
Vitamin C dan E merupakan antioksidan dan dapat saling mendukung untuk merawat kulit.
Terlebih lagi asam ferulic merupakan antioksidan yang meningkatkan dan menstabilkan vitamin C dan vitamin E dalam melawan kerusakan kulit akibat radikal bebas dan produksi kolagen.
Karena itu, jenis kulit sensitif bisa mendapat manfaat dari mencampur serum mereka ke dalam pelembap, atau memilih pelembap yang mengandung vitamin C.
Untuk menjaga kulit tetap sehat terawat, mulai melakukan perawatan kulit dengan Vitamin C.
Gunakan secara rutin tiga kali seminggu dalam penggunaan sehari-hari.
Untuk diketahui, hasil dari manfaat penggunaan vitamin C dapat terlihat setelah penggunaan rutin.
(*)