Di Amerika Serikat, beberapa musisi telah kembali menggelar konser dan ada harapan awal bahwa BTS akan melanjutkan konser mereka.
Tetapi harapan tersebut harus kandas karena kondisi di Korea Selatan sendiri belum memungkinkan BTS untuk dapat bepergian ke luar negeri.
Sejak awal pandemi virus corona tahun lalu, BTS telah mengadakan beberapa acara konser online untuk mengobati rasa rindu para penggemarnya.
Konser online tersebut disaksikan oleh jutaan penggemar dari seluruh dunia bergabung untuk menontonnya.
Memahami kekecewaan penggemar, pihak agensi pun berjanji untuk kembali mengadakan konser online yang tidak kahal megahnya.
Baca Juga: Inspiratif! 5 Lagu BTS Ini Angkat Isu Sosial Politik dan Masalah Generasi Muda
Agensi sebagai perwakilan dari BTS sendiri juga meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada para penggemar atas situasi yang sebenarnya tidak bisa kita kendalikan.
"Sekali lagi, perkenankan kami untuk menyampaikan permintaan maaf yang tulus kepada semua penggemar yang telah menunggu tur BTS Map of the Soul untuk dilanjutkan," bunyi pernyataan dari agensi.
Kini, BTS dan agensi sedang bekerja untuk mempersiapkan jadwal dan format kinerja yang layak agar dapat memenuhi harapan ARMY.
Masih banyak kejutan lainnya dari BTS yang akan menghibur para penggemar seperti musik baru dan episode-episode menarik dari konten acara mereka yang secara rutin diunggah di Weverse atau pun YouTube. (*)