Tak Cukup dengan Keramas, Ini Tips Atasi Rambut Tipis agar Terlihat Lebih Tebal

Putri Mayla - Sabtu, 21 Agustus 2021
Mengatasi rambut tipis agar terlihat lebih tebal
Mengatasi rambut tipis agar terlihat lebih tebal Holubenko Nataliia

Pijat lembut kulit kepala dengan ujung jari dan sikat rambut untuk membuat sampo kering merata.

Cara ini akan menyerap semua minyak berlebih dari kulit kepala, menambha tekstur dan mebuat rambut lebih tebal.

4. Mencoba kuncir kuda ganda

Kuncir kuda ganda ini bisa kamu coba dengan membagi rambut menjadi dua bagian.

Ikat bagian atas, lalu ikat bagian bawah. Kunciran pertama akan jatuh di atas yang kedua dan menyamarkannya, menciptakan ilusi kunciran yang lebih penuh.

Kunciran ini bisa juga untuk membuat variasi kunciran berbeda dari model kunciran biasa yang kamu gunakan.

5. Mengubah garis rambut

Saatnya mengubah garis rambut untuk membuatnya terlihat lebih tebal.

Sapu rambut ke kedua sisi dan buat belahan sisi dalam untuk membuat rambut terlihat penuh.

Pastikan kamu mengganti sisi secara teratur untuk membuat rambut konsisten terlihat penuh.

Baca Juga: Ini Bahan Aktif Pada Produk Perawatan Rambut untuk Mengatasi Ketombe

6. Potongan rambut ber-volume

Nah cara termudah untuk membuat rambut terlihat bervolume adalah dengan memotong rambut.

Tambahkan layer pada rambut yang akan menambah banyak volume.

Rambut dengan potongan layer akan memberikan tampilan rambut yang penuh. Sehingga pemilik rambut tipis disarankan menggunakan gaya potongan layer.

7. Mewarnai rambut

Sedikit mewarnai rambut dapat membuatnya terlihat lebih penuh.

Menambahkan highlight halus atau menggunakan balayage dengan warna seperti toffee, cokelat, atau karamel dapat membuat rambut terlihat lebih penuh.

Terlebih nuansa rambut ini secara alami cocok untuk perempuan di Asia, serta pemilihan warna yang tepat dapat memberikan ilusi warna rambut penuh.

Itu dia beberapa mengatasi cara merawat rambut tipis untuk terlihat lebih tebal.

Semoga cara ini bisa membantu Kawan Puan merawat rambutnya, ya. (*)

Penulis:
Editor: Arintya