23 Atlet Indonesia Siap Bertanding di Paralimpiade Tokyo 2020, Ini Daftar Namanya

Rizka Rachmania - Minggu, 22 Agustus 2021
Keberangkatan Kloter pertama Kontingen Indonesia untuk ajang Paralimpiade Tokyo 2020, Selasa (17/8/2021)
Keberangkatan Kloter pertama Kontingen Indonesia untuk ajang Paralimpiade Tokyo 2020, Selasa (17/8/2021) NPC INDONESIA

Parapuan.co - 23 atlet paralimpiade dari Indonesia sudah bertolak ke Jepang untuk bertanding di ajang olahraga Paralimpiade Tokyo 2020.

Tokyo Paralympic 2020 sendiri akan diselenggarakan mulai tanggal 24 Agustus 2021 sampai dengan 5 September 2021.

23 atlet Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020 tahun ini akan bersaing di tujuh cabang olahraga (cabor).

Adapun tujuh cabang olahraga yang akan diikuti oleh atlet Indonesia adalah badminton, atletik, renang, tenis meja, menembak, powerlifting, dan balap sepeda.

Baca Juga: 23 Atlet Indonesia Bertanding di Paralimpiade Tokyo 2020, Menpora: Semangat Berprestasi!

Paralimpiade Tokyo 2020 merupakan ajang multi-cabor khusus untuk atlet berkebutuhkan khusus.

Tahun ini, jumlah atlet Indonesia yang ikut bertanding di Tokyo Paralympic 2020 bahkan melebihi target. Tujuh cabang olahraga itu juga sudah melebihi target awal.

Hal tersebut diungkapkan oleh Rima Ferdianto, Wakil Sekretaris Jenderal Komite Paralimpiade Nasional (NPC Indonesia).

"Sejauh ini, dua target sudah terlewati, yakni atlet yang lolos menjadi 23, jauh di atas target 15 dan sudah tujuh cabang olahraga yang lolos dari enam cabang yang ditargetkan," ucap Rima, dikutip dari Antara via Kompas.com, Selasa, (17/8/2021).

Karena target jumlah atlet dan cabang olahraga sudah terpenuhi, maka tinggal dua target lagi yang harus dicapai oleh atlet Paralimpiade Indonesia.

Dua target tersebut adalah satu medali emas dan peringkatnya masuk ke 60 besar dunia.

Nantinya, atlet Paralimpiade Tokyo 2020 dari Indonesia akan mulai bertanding tanggal 25 Agustus 2020, untuk cabang olahraga tenis meja dan renang.

Sedangkan pada tanggal 26 Agustus, akan ada atlet dari Indonesia yang bertanding di cabang olahraga balap sepeda.

Baca Juga: 5 Negara di Asia Ini Raih Medali Olimpiade Tokyo 2020 Terbanyak dari Atlet Perempuan, Mana Saja?

Kawan Puan pastinya penasaran kan, siapa saja atlet Indonesia yang akan bertanding di Paralimpiade Tokyo 2020?

Nah, berikut ini nama-nama atlet Indonesia di Tokyo Paralympic beserta dengan cabang olahraganya.

1. Karisma Evi Tiarani - cabang olahraga atletik

2. Putri Aulia - cabang olahraga atletik

3. Elvin Elhudia Sesa - cabang olahraga atletik

4. Saptoyogo Purnomo - cabang olahraga atletik

5. Famini - cabang olahraga atletik

6. Setiyo Budi Hartanto - cabang olahraga atletik

Baca Juga: 5 Momen Paling Ikonik dalam Upacara Penutupan Olimpiade Tokyo 2020!

7. Jaenal Aripin - cabang olahraga atletik

8. Leani Ratri Oktila - cabang olahraga bulu tangkis

9. Khalimatus Sa'diyah - cabang olahraga bulu tangkis

10. Fredy Setiawan - cabang olahraga bulu tangkis

11. Hary Susanto - cabang olahraga bulu tangkis

12. Dheva Anrimusthi - cabang olahraga bulu tangkis

13. Ukun Rukaendi - cabang olahraga bulu tangkis

14. Suryo Nugroho - cabang olahraga bulu tangkis

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia Hanya Kirim Atlet Perempuan untuk Cabor Ini

15. Dian David Mickael Jacobs - cabang olahraga tenis meja

16. Komet Akbar - cabang olahraga tenis meja

17. Adyos Astan - cabang olahraga tenis meja

18. Syuci Indriani - cabang olahraga renang

19. Jendi Pangabean - cabang olahraga renang

20. Hanik Puji Astuti - cabang olahraga menembak

21. Bolo Triyanto - cabang olahraga menembak

22. Ni Nengah Widiasih - cabang olahraga powerlifting

23. Muhammad Fadli Imammuddin - cabang olahraga balap sepeda. (*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania