Sedang Alami Stres? Segera Atasi dengan 8 Jenis Olahraga Ini

Anna Maria Anggita - Selasa, 24 Agustus 2021
Olahraga yang mampu meredakan stres
Olahraga yang mampu meredakan stres instagram @nasyamarcella

Parapuan.co - Kawan Puan, tak bisa dipungkiri bahwa semua orang itu pernah mengalami stres ya.

Meski begitu, stres yang dialami itu tidak boleh dibiarkan hingga berlarut-larut.

Apabila stres yang kamu alami dibiarkan saja, alhasil justru menimbulkan masalah lain, seperti gangguan kesehatan.

Tentunya risiko tersebut tidak ingin dialami oleh Kawan Puan ya, maka dari itu cari lah cara untuk mengatasi stres, misalnya saja dengan berolahraga.

Pasalnya, olahraga itu bisa membuatmu bernapas lebih dalam, sehingga memicu adanya respons relaksasi tubuh.

Baca Juga: Simak! Ini Tips Menurunkan Berat Badan untuk Kamu yang Alami Obesitas

Lantas olahraga apa yang bisa dicoba untuk meredakan stres?

Dilansir dari Everyday Health, berikut ini beragam olahraga yang bisa dicoba oleh Kawan Puan.

1. Yoga

Gerakan yoga adalah bentuk dari latihan kekuatan, yang nantinya membuatmu lebih tangguh dan tubuh pun menjadi fleksibel, sehingga ketegangan pada fisik pun berkurang.

Setiap gerakan yoga juga menggunakan pernapasan dalam yang mampu memicu respons tubuh untuk berelaksasi.

Harus dipahami Kawan Puan juga bahwa yoga itu membutuhkan fokus, di mana hal ini menjadi kunci untuk manajemen stres.

Sumber: Everyday Health
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

149.703 Anak Terima Imunisasi Lengkap Melalui Program BIAS 2024