Merger Perusahaan Transportasi dan E-Commerce Ini Hadirkan Solusi Bisnis UMKM Indonesia

Arintha Widya - Rabu, 25 Agustus 2021
Mendorong kesempatan UMKM retail Indoenesia, GoTo dirikan komunitas
Mendorong kesempatan UMKM retail Indoenesia, GoTo dirikan komunitas TuiPhotoengineer

Inisiatif tersebut khusus ditujukan kepada mitra usaha kecil menengah dari berbagai industri mulai dari industri fesyen, handicraft, penyedia jasa kecantikan, hingga pedagang eceran.

Kontag menaungi mitra usaha gabungan Moka dan GoStore, Midtrans, Selly, serta GoSend dan GoShop.

Komunitas ini merupakan bagian dari inisiatif Akademi Mitra Usaha (Kamus) yang telah melatih lebih dari 50.000 UMKM di seluruh Indonesia selama tahun 2021.

Baca Juga: Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Kini Bisa Online, Ini 3 Rekomendasi Kelasnya

CEO Grup GoTo, Andre Soelistyo menjelaskan, "Misi kami tidak hanya untuk memberikan solusi terbaik kepada konsumen.

Tetapi juga menghadirkan solusi bisnis lengkap bagi pengusaha UMKM ritel untuk mengembangkan dan memperbesar skala usahanya di Indonesia."

"Sebagai bagian dari ekosistem GoTo Financial, mereka bisa mendapatkan akses tidak hanya ke solusi teknologi tetapi juga menjadi bagian dari komunitas mitra usaha yang memiliki akses kepada berbagai pelatihan untuk meningkatkan peluang bisnis," tambah Andre.

Head of Merchant Platform Business GoTo Financial, Novi Tandjung mengatakan, "Melalui pengalaman kami dalam membantu jutaan UMKM melalui Komunitas Partner GoFood (Kompag), kami melihat dan membuktikan pentingnya kehadiran komunitas dan pelatihan untuk membantu mereka mengembangkan usaha."

Lebih lanjut, Kontag menghadirkan dua elemen penting dalam pengembangan usaha yang diharapkan dapat membekali pelaku usaha dengan kompetensi yang lebih mumpuni.

Salah satunya, yaitu pendampingan melalui Bimbingan Merchant dan wadah saling berbagi melalui Tamu Merchant.

Novi melanjutkan, solusi teknologi dan non-teknologi GoTo Financial telah terbukti membantu mitra usaha untuk beradaptasi dan bertumbuh sehingga bisa bangkit bersama di masa pandemi.

Sementara itu, GoTo Financial sendiri hadir untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia melalui pembayaran, layanan keuangan, dan solusi bisnis di dalam ekosistem ekonomi digital.

Baca Juga: Cocok Buat yang Masih Belajar, Ini Rekomendasi Kursus Desain Grafis Gratis

GoTo merupakan grup teknologi terbesar di Indonesia yang menggabungkan layanan on-demand, e-commerce, serta layanan keuangan dan pembayaran melalui Gojek, Tokopedia, dan GoTo Financial.

Untuk bisnis dari berbagai skala, mulai dari UMKM, perusahaan rintisan, hingga korporasi, GoTo Financial menawarkan solusi bisnis lengkap melalui sejumlah mitra.

Antara lain, Midtrans (payment gateway terkemuka), Moka dan GoBiz Plus (jaringan Point of Sales terbesar di Indonesia), hingga platform GoBiz dan Selly yang dapat meningkatkan efisiensi usaha online.

Dengan begitu, diharapkan para pelaku UMKM di tanah air dapat meningkatkan peluang bisnis, pendapatan, sekaligus taraf hidupnya. (*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania