Sebelum Mengaktifkan Fitur Pay Later, Baiknya Kamu Pertimbangkan Hal Ini

Shenny Fierdha - Senin, 30 Agustus 2021
Pertimbangan yang harus dipikirkan soal untung rugi menggunakan fitur pay later.
Pertimbangan yang harus dipikirkan soal untung rugi menggunakan fitur pay later.

Parapuan.co - Metode pembayaran dengan fitur bayar kemudian atau pay later memang menarik.

Kamu bisa membeli dulu barang yang diinginkan, lalu menunda pembayaran hingga akhir bulan atau saat gajian.

Keuntungannya menggunakan pay later adalah kamu bisa membeli dulu barang yang dibutuhkan meski uang sedang mepet.

Tapi ruginya, kamu bisa terjerumus piutang karena merasa terjebak ilusi membeli tanpa membayar.

Baca Juga: Raih Merdeka Finansial dengan Terbebas dari Utang Bisnis, Begini Caranya!

Pay later ini memungkinkan pengguna untuk membeli barang atau jasa tertentu lalu membayarnya belakangan, mirip dengan cara kerja kartu kredit.

Bedanya, pay later tidak berbentuk kartu fisik dan hanya bisa digunakan secara online.

Selain lebih praktis, pay later tidak mewajibkan proses pengajuan yang panjang seperti mengajukan kartu kredit.

Terlepas dari kepraktisan dan kemudahannya, kita tetap harus berhati-hati saat mau membuat dan mengaktifkan pay later.

Jika Kawan Puan berniat dan tertarik, perhatikan dulu hal-hal ini yang harus dipertimbangkan sebelum mengaktifkan pay later, ya.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania