Fashion Item Ini Wajib Dipunyai Kamu yang Baru Pakai Hijab Pertama Kali

Arintya - Kamis, 2 September 2021
Fashion item untuk yang baru pertama kali pakai hijab
Fashion item untuk yang baru pertama kali pakai hijab ti-ja

3. Ciput atau inner hijab

Kawan Puan, salah satu tantangan ketika memakai hijab untuk pertama kali adalah rambut atau anak rambut yang masih keluar-keluar.

Namun kamu tak perlu khawatir, masalah rambut atau anak rambut tersebut bisa diatasi dengan menggunakan ciput atau inner hijab.

Ada berbagai jenis ciput atau inner hijab yang bisa kamu pilih, di antaranya ciput bandana, ciput kupluk, ciput rajut, hingga yang tengah hits adalah ciput Risty Tagor.

Namun untuk yang baru pertama kali pakai hijabm ciput bandana, ciput kupluk dan ciput rajut adalah pilihan yang disarankan.

Pasalnya ketika jenis ciput tersebut tidak terlalu mengekang kepala, sehingga Kawan Puan tidak mudah pusing saat memakainya.

4. Outer rajut

Selain hijab, outer rajut merupakan fashion item yang wajib dimiliki hijabers pemula.

Pasalnya outer rajut ini tak hanya nyaman dipakai, tetapi juga bisa menutupi lekuk tubuh.

Baca Juga: Ingin Mulai Sustainable Beauty? Ini Langkah Mudah demi Selamatkan Lingkungan

Kawan Puan bisa memilih outer rajut dengan berbagai tipe lengan, seperti kimono, bishop sampai dolman sleeve.

Namun PARAPUAN menyarankan agar kamu memilih outer rajut dengan kimono sleeve yang lebih wudu friendly.

Kawan Puan, itulah beberapa fashion item yang wajib dimiliki untukmu yang baru pertama kali pakai hijab.

Dari beberapa fashion item di atas, adakah yang sudah kamu punyai? (*)

Penulis:
Editor: Arintya