Hari Solidaritas Hijab Internasional, Ini 4 Jilbab Motif Print Cantik

Dian Fitriani N - Sabtu, 4 September 2021
tren jilbab motif print bahan voal
tren jilbab motif print bahan voal instagram @louisaluna & @hijabprinting.co

Parapuan.co - Inovasi hijab semakin lama makin bervariasi, sehingga kian memudahkan perempuan muslim untuk tetap modis dengan aneka jilbab. 

Salah satu tren hijab yang masih diminati oleh masyarakat ialah hijab motif print, biasanya hijab ini menggunakan bahan voal, satin maupun silk.

Hijab motif print adalah hijab yang motifnya dicetak dengan menggunakan printer tekstil khusus.

Kalau Kawan Puan sendiri bagaimana, apa sudah memiliki salah satu koleksi hijab motif print ini atau justru baru berniat membelinya?

Bertepatan juga dengan peringatan Hari Solidaritas Hijab Internasional yang jatuh tiap tanggal 4 September, berikut rekomendasikan jilbab motif print dari PARAPUAN.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kalung Masker Hijab Modis di Sale 9.9, Semua Cantik!

1. Janna_id 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PREMIUM VOAL PRINTED SCARF (@janna_id)

Janna menawarkan jilbab motif print premium dengan bahan Janna original Japan ultrasoft voal dan material yang lembut di tangan serta tegak di dahi.

Ada dua jenis jilbab motif print, yang pertama ialah jenis jilbab motif printing laser cut dijual seharga Rp 255.000.

Selanjutnya, ada jilbab motif printing jahit tepi ukuran 115×115 cm yang dilengkapi dengan kotak kemasan eksklusif dan kartu garansi selama setahun dihargai Rp 235.000.

2. Zytadelia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by #WomenofZD (@zytadeliaofficial)

Pasti Kawan Puan sudah tak asing dengan akun jilbab motif print satu ini, apalagi jika mengikuti akun selebgram hijab. 

Zyta Delia juga selalu mengeluarkan motif-motif baru dengan warna dan pattern yang cantik, sehingga tak sedikit dari selebgram yang merekomendasikan produk brand lokal asal Bandung ini. 

Harga yang ditawarkan Zyta Delia untuk jilbab motif print berbahan voal di angka Rp 220.500.

Kawan Puan bisa cek di laman Instagram @zytadeliaofficial untuk tahu berbagai macam motif dan warna pilihan lainnya.

Baca Juga: Sambut Diskon 9.9, Ini Rekomendasi Hijab Warna Merah Muda Wajib Punya

3. Louisaluna

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Louisaluna - Hijab Specialist (@louisaluna.id)

Brand ini berkolaborasi dengan selebgram Mega Iskanti dan Dwi Handayani dengan mengeluarkan motif khusus. 

Tak heran jika Louisaluna menjadi salah satu brand incaran para hijaber. 

Jilbab motif print ala Louisaluna ini dibanderol mulai dari Rp 225.000 hingga Rp 275.000.

Ada yang menarik, jika Kawan Puan membeli jilbab motif print dari Louisaluna, brand ini akan menyisihkan Rp 5,000 dari setiap pembelian untuk disumbangkan ke yayasan kemanusiaan.

Wah, seperti peribahasa sambil menyelam minum air ya Kawan Puan.

Kawan Puan bisa mendapatkan jilbab motif print sekaligus bersedekah bersama Louisaluna. 

Jika tertarik Kawan Puan bisa mengunjungi laman instagram @louisaluna.id untuk mengatahui berbagai koleksinya.

4. Hijabprinting.co

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FREE CUSTOMNAME DAN LOGO (@hijabprinting.co)

Hijabprinting.co sangat cocok bagi Kawan Puan yang ingin membuat hijab dengan desain sendiri. 

Jika membeli disini, Kawan Puan bisa sekaligus custom nama, brand, bahkan logo secara gratis loh!

Hijabprinting.co menyediakan jilbab motif print mulai ukuran 110×110 cm hingga 145×145 cm.

Materialnya bisa menggunakan bahan voal premium, diamond, dan tryspan, serta finishing jahit tepi dan laser cut.

Untuk harga yang ditawarkan pun cukup murah hanya dengan merogoh kocek Rp 95.000 saja per lembar untuk jilbab motif print bahan voal dengan ukuran 110×110 cm.

Sedangkan untuk ukuran 115×115 cm dengan bahan tryspan atau best voal hanya dihargai Rp 136.000 saja.(*)

Baca Juga: Simak, Ini Cara Merawat Hijab Segiempat Bahan Voal, Polyester dan Katun



REKOMENDASI HARI INI

Komitmen untuk Bawa Perubahan, Frederick-Nanang: Sedikit Bicara, Banyak Bekerja