Parapuan.co – Salah satu faktor yang menunjang kenyamanan di tempat tidur adalah pemilihan seprai.
Selain membuat tidur lebih nyaman, pemilihan seprai juga memengaruhi estetika kamar tidur kamu loh.
Banyak motif seprai yang dapat membuat kamar tidurmu menjadi lebih menarik seperti motif bunga, abstrak, hingga tie dye.
Untuk seprai dengan motif tie dye ternyata kamu dapat membuatnya sendiri loh, Kawan Puan. Tidak sulit, untuk membuat seprai bermotif tie dye.
Baca Juga: Letakkan di Sudut Rumah 7 Tanaman yang Dipercaya Ampuh Usir Nyamuk
Kamu hanya perlu menyediakan beberapa bahan di antaranya:
- Seprai berwarna putih atau polos
- Tie dye kit
- Karet gelang
- Sarung tangan karet atau lateks
- Wadah untuk proses pewarnaan
- Gunting
Baca Juga: 5 Inspirasi Desain Kamar Tidur dengan Gaya Bohemian, Kamu Suka yang Mana?
Melansir dari The Sleep Judge, begini langkah-langkah membuat Tie Dye seprai.
Pertama, yang perlu Kawan Puan lakukan adalah memilih tempat yang bersih dan terbuka.
Area sekitar rumah menjadi pilihan terbaik untuk melakukan proses Tie Dye. Ini dilakukan untuk mengantisipasi jika pewarna bocor.
Selain itu pastikan kamu telah membaca petunjuk pemakaian Tie Dye kit. Pilihlah Tie Dye kit yang disesuaikan dengan bahan seprai milikmu.
Kedua, bentangkan seprai di area yang telah kamu pilih. Pilih bagian tengah seprai dan putar dengan gerakan melingkar.
Lanjutkan gerakan memutar ini sampai seprai melengkung menjadi bentuk seperti bola dengan kerutan yang jelas pada bahannya.
Baca Juga: Tips Membuat Kucing Nyaman di Kandang Menurut Pakar, Seperti Apa?
Ketiga, gunakan karet gelang untuk mengencangkan pola yang telah kamu buat.
Kamu juga dapat menambahkan pola yang berbeda dengan melilitkan desain seperti jaring laba-laba yang berbeda.
Keempat, rendam lembaran dengan air pada wadah yang sudah kamu siapkan.
Masukkan pewarna khusus untuk seprai agar dapat menghasilkan warna yang sesuai dengan apa yang Kawan Puan inginkan.
Pilih pewarna yang khusus digunakan untuk kain.
Baca Juga: Desain Bohemian, Terinspirasi dari Kehidupan Tidak Biasa seperti Pengembara
Kelima, lindungi tanganmu dengan sarung tangan karet atau lateks.
Lalu semprotkan Tie Dye kit ke bagian seprai yang sudah kamu gulung dengan karet gelang.
Semprotkan pewarna secara bebas di atas area tersebut, dan biarkan meresap menyeluruh ke dalam seprai.
Beberapa pewarna mungkin memerlukan tambahan garam atau adiktif lain untuk menyerap sepenuhnya ke dalam bahan atau mungkin perlu memindahkan ke dalam botol.
Namun, jika Kawan Puan telah menggunakan Tie Dye kit kamu tidak perlu repot melakukannya.
Keenam, letakkan seprai di bawah sinar matahari atau tempat terbuka lainnya.
Tunggu beberapa saat dan pastikan jika seprai benar-benar kering.
Jika seprai sudah benar-benar kering, potonglah ikatan karet dengan menggunakan gunting.
Baca Juga: Ternyata, Begini 6 Cara Alami Mengusir Nyamuk dari Rumah Kamu!
Terakhir, cuci seprai yang sudah kering dengan menggunakan air dingin.
Bilas hingga bersih dan tidak ada warna yang tertinggal di air cucian.
Pasalnya, pewarna yang cukup kuat masih dapat mengeluarkan warna bahkan setelah pengeringan pertama.
Nah Kawan Puan itu tadi beberapa cara membuat Tie Dye seprai untuk mempercantik tampilan kamarmu.
Selamat mencoba! (*)