Jangan Minder, Ini Cara Pilih Warna Lipstik untuk Pemilik Bibir Gelap

Dian Fitriani N - Rabu, 8 September 2021
ilustrasi lipstik berwarna merah pada bibir gelap
ilustrasi lipstik berwarna merah pada bibir gelap inarik

Cold Red

Tidak hanya memberikan kesan glamor, lipstik berwarna cold red akan membuat tampilan yang berani dan mengubah bibir berwarna gelap menjadi lebih indah.

Meski begitu, ada baiknya Kawan Puan mencoba lebih dahulu sebelum menggunakan lipstik warna merah.

Karena setiap perempuan tentu ingin memiliki satu warna merah yang pas dengan bibirnya.

Payal merekomendasikan lipstik merah ini, karena warna tersebut akan memberikan kesan glamor, terutama untuk pesta di malam hari.

Baca Juga: 5 Merek Lipstik Lokal Warna Red Wine yang Beri Kesan Fierce dan Seksi

Pemilik bibir gelap memang cocok dengan warna-warna lipstik yang bold dan tegas.

Kendati demikian, ada beberapa warna lipstik lainnya yang tidak disarankan loh.

Jangan Gunakan Warna Pink

Bagi orang yang memiliki bibir gelap, ada baiknya untuk menghindari warna terang seperti warna pink dan peach.

Warna pink, peach, atau tone yang lebih muda lagi kurang cocok diaplikasikan pada bibir berwarna gelap.

Karena warna cahaya tidak akan menutupi pigmentasi pada bibir berwarna gelap, justru malah akan membuat bibir terlihat keabu-abuan. 

Payal menyarankan jika tetap ingin memakai lipstik berwarna pink atau peach biasakan untuk mengkoreksi warna bibir terlebih dahulu dengan orange corrector dan concealer.

Sumber: The Health Site
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat