Parapuan.co - Kawan Puan, berikut 3 berita terpopuler di kanal Love and Life PARAPUAN pada akhir pekan ini.
Berita pertama dibuka dengan penyebab trust issues dalam keluarga yang mungkin pernah dialami sebagian dari kita.
Dilanjutkan dengan cara mengatasi jika foto dan video pribadi disebar hingga mengenal titik rangsang untuk membangun gairah selain bibir.
1. Trust Issues dalam Keluarga, Penyebab dan Dampaknya Menurut Psikolog
Istilah terkait dengan trust issues semakin populer dari waktu ke waktu ya, Kawan Puan.
Tidak hanya terjadi dalam lingkungan pertemanan atau lingkungan kerja, trust issues nyatanya bisa terjadi dalam keluarga.
Berdasarkan hasil riset PARAPUAN tentang “Pengalaman Perempuan dalam Menerima Ujaran Kebencian, Seksisme, dan Misogini selama Pandemi Covid-19”, trust issues merupakan salah satu dampak dari ujaran kebencian yang dilakukan keluarga.
Dalam riset tersebut, disebutkan bahwa aktor utama pelaku trust issues adalah keluarga, dengan angka sebanyak 39%.
Sebanyak 61% responden bahkan, mengalami trust issues dengan keluarga mereka terkait ujaran kebencian yang diterima selama masa pandemi.
Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan trust issues? Psikolog Dina Auliana, M.Psi menjawab tentang pengertian trust issues, termasuk dampak dan penyebabnya dalam keluarga secara lebih lanjut.
Baca Juga: Sebelum Perempuan Menikah, Kenali 7 Tahap Kehidupan Pernikahan Ini
2. Foto dan Video Pribadi Disebar Tanpa Persetujuan, Harus Bagaimana?
Foto dan video seleb Indonesia kini banyak tersebar tanpa persetujuan dari yang bersangkutan ya, Kawan Puan.
Terbaru, ada foto dan video dua seleb Indonesia dengan usia terpaut jauh yang tersebar. Keduanya ialah Adhisty Zara dan Niko Al-Hakim, mantan suami Rachel Vennya.
Dalam foto dan video tersebut, terlihat Zara dan Okin (panggilan akrab Niko) saling bermersraan.
Lalu, jika kita mengalami masalah seperti Adhisty Zara dan Niko Al-Hakim, apa yang sebaiknya kita lakukan?
Mengutip Citizens Advice, ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan ketika foto dan video bermuatan intim kamu terlanjur dibagikan di media sosial, antara lain:
1. Menyimpan Bukti
Simpan utas pesan, gambar, dan tangkapan layar situs web (dengan URL yang terlihat) di tempat yang aman, seperti hard drive yang dilindungi kata sandi.
Jika kamu mengalami kesulitan, kamu bisa meminta seseorang yang terpercaya untuk melakukan ini.
Tangkapan layar adalah gambar yang disimpan dari semua yang ditampilkan di layar.
Sebaiknya tidak menghapus apa pun sampai kamu melaporkannya ke polisi. Mungkin ada bukti lain yang mereka butuhkan.
Baca Juga: Permintaan Komnas Anak pada Masyarakat Atas Kebebasan Saipul Jamil!
3. Selain Bibir, Ketahui 4 Titik Rangsang Ini untuk Membangkitkan Gairah
Kemesraan antara Kawan Puan dan pasangan tentu harus dijaga. Jangan sampai kegiatan bercinta menjadi suatu kegiatan yang terasa membosankan.
Saat sudah menikah, rutin bercinta mungkin membuat Kawan Puan dan pasangan merasa bosan karena pola dan gaya yang dilakukan itu-itu saja.
Agar tidak membosankan, melakukan eksplorasi titik rangsang untuk membangkitkan gairah sangat bisa kita lakukan, lho.
Melansir dari Tabloid Nova Edisi 1666, zona sensitif seksual ada di mana saja di tubuh yang memiliki sensitivitas tinggi dan dapat memperoleh respons seksual ketika dirangsang.
Daerah alat kelamin jelas merupakan daerah sensitif dan jadi titik rangsang yang tinggi, karena daerah ini penuh dengan saraf-saraf perangsang, termasuk G-spot pada perempuan.
Selain itu, bibir pun ialah titik sensual paling terbuka. Sentuhan ke bibir bisa melepaskan aliran hormon bahagia dan perasaan baik ke otak yang dapat memengaruhi sisi seksual.
Namun, selain dua titik tersebut rupanya ada titik rangsang lain di tubuh yang bisa kamu eksplorasi untuk membangkitkan gairah. Apa saja?
(*)
Baca Juga: 3 Public Figure Ini Ikut Kritik Glorifikasi Bebasnya Saipul Jamil