Kata Pakar, Ini yang Perlu Orang Tua dan Sekolah Lakukan Sebelum PTM

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 12 September 2021
persiapan pembelajaran tatap muka yang harus dilakukan orang tua dan sekolah
persiapan pembelajaran tatap muka yang harus dilakukan orang tua dan sekolah Tomwang112

Bertemu kembali dengan teman di sekolah setelah sekian lama membuat anak lupa bahwa mereka masih berada dalam masa pandemi.

Untuk itu, berikan penjelasan dan pengertian pada anak terkait kondisi tersebut.

Tak hanya memberi penjelasan, orang tua juga perlu membuat anak memiliki kesadaran diri untuk melindungi dirinya dan orang disekitarnya.

“Kalau anak masih kecil, kita kasih penjelasan dan contoh. Bahkan selama di rumah bisa kita contohkan untuk mulai pakai masker,” jelas Dienaryati.

 

Selain memberikan pengertian, orang tua juga perlu memberi anak contoh. Terutama jika Kawan Puan memiliki anak yang masih kecil.

Anak yang melihat orang tuanya menggunakan masker, tentu akan menirunya. Ini akan membuat anak terbiasa.

“Jadi anak mesti memahami dan dibiasakan,” tambahnya.

Andil Pihak Sekolah

Tak hanya orang tua, pihak sekolah terutama guru juga memiliki andil untuk memberikan penjelasan pada anak.

Karena orang tua tidak berada di sekolah, maka gurulah yang dapat mengambil peran orang tua untuk menjelaskan dan menegur anak.

“Lalu akan lebih baik jika ini juga dilakukan oleh sekolah,” katanya.

Baca Juga: 5 Tips Membantu Anak Bersosialisasi Kembali setelah Sekolah Tatap Muka Dimulai

Pihak sekolah dan orang tua memiliki andil yang sama untuk melindungi anak-anak. Justru ini akan lebih baik jika keduanya dapat bekerja sama.

“Baik rumah maupun sekolah harus bekerja sama untuk menjelaskan,” pungkasnya.

Pembelajaran tatap muka sendiri pun sudah dimulai dari siswa SMP dan SMA yang sudah lebih mampu menjaga prokes, dengan kapasitas 50% atau maksimum 18 siswa.

Disusul siswa tingkat SD dan kemudian PAUD/TK dengan kapasitas 33% atau maksimal 5 siswa. (*)

Sumber: liputan
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu