Hari Cokelat Internasional, Ini 5 Tips Membuat Cokelat dari Rumah

Anna Maria Anggita - Minggu, 12 September 2021
Tips membaut cokelat dari rumah untuk merayakan Hari Cokelat Internasional
Tips membaut cokelat dari rumah untuk merayakan Hari Cokelat Internasional grafvision

Parapuan.co - Kawan Puan sebagai pecinta cokelat, tampaknya kini kamu berbahagia sebab 13 September adalah Hari Cokelat Internasional.

Nah, di Hari Cokelat Internasional ini Kawan Puan bisa merayakannya dengan membuat cokelat sendiri dari rumah saja, lho.

Tentunya untuk merealisasikan hal tersebut, kamu bisa dengan mudah mengikuti berbagai tips membuat cokelat dari rumah yang tepat.

Sehingga, sajian cokelat yang kamu santap untuk merayakan Hari Cokelat Internasional tentu bisa beraneka ragam dan juga nikmat karena kamu membuatnya sendiri.

Wah, sungguh tampak mengasyikkan sekali membuat cokelat sendiri dari rumah ya, Kawan Puan.

Baca Juga: 5 Cokelat Lokal Indonesia, Harga Terjangkau dengan Cita Rasa Unik

Namun demikian, membuat cokelat dari rumah saja itu membutuhkan tips tertentu, agar berhasil. Lantas apa saja tips yang harus dilakukan saat membuat cokelat?

Dilansir dari Belgian Smaak, berikut ini berbagai tips yang bisa kamu lakukan saat membuat cokelat di rumah. Yuk, simak!

1. Memahami cokelat

Kawan Puan, sebagai penggemar cokelat, kamu perlu memahami bahwa cokelat itu memiliki berbagai jenis, ya.

Di antaranya cokelat putih, dark chocolatemilk chocolateruby chocolate, dan tipe cokelat lainnya.

Tentunya setiap cokelat itu memiliki cita rasa yang berbeda, bahkan setiap jenisnya juga terbagi menjadi berbagai kualitas.

Oleh sebab itu, sebaiknya pahami dulu jenis cokelat apa yang akan kamu gunakan dan kamu masak ya, Kawan Puan.

 

2. Lengkapi peralatan membuat cokelat

Kawan Puan, ketika kamu memutuskan membuat cokelat sendiri di rumah, maka kamu perlu untuk melengkapi peralatan dapur terlebih dahulu.

Sebab, sudah pasti membuat cokelat itu berbeda dari membuat masakan pada umumnya ya, ada beberapa alat yang wajib kamu miliki.

Misalnya saja, cetakan cokelat, panci kecil, kantong segitiga, dan pisau palet.

Tak lupa juga kamu perlu termometer untuk mengukur suhu cokelat ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Ini 4 Jenis Obat Alami yang Ada di Dapurmu untuk Menyembuhkan Luka Terbuka Ringan

3. Pastikan memiliki cetakan cokelat

Salah satu alat yang wajib kamu miliki setelah memutuskan untuk membuat cokelat sendiri dari rumah adalah cetakannya.

Ada berbagai macam cetakan cokelat yang bisa menjadi pilihanmu, seperti telur paskah, kupu, bidak catur, atau bahkan hingga yang berbentuk alat musik.

Mengetahui cetakan cokelat yang terdiri dari berbagai macam bentuk maka pilihlah sesuai yang kamu inginkan ya, Kawan Puan.

4. Jangan takut gagal

Kawan Puan, saat mencoba hal baru jangan pernah takut untuk gagal.

Kamu tak perlu menempatkan dirimu harus langsung berhasil ketika mencoba hal yang belum pernah dikerjakan sebelumnya.

Jadi, apabila saat membuat cokelat kamu mengalami kegagalan, jangan khawatir ya.

Kamu harus tetap bereksperimen dan tak lupa juga untuk selalu mencari ide serta resep yang beredar luas di internet.

Jangan berhenti untuk belajar mengkreasikan cokelat, ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Tips Memasak Cepat, Ini 5 Cara Merebus Daun Singkong agar Tidak Pahit

5. Cari inspirasi

Kawan Puan, selain jangan takut mengalami kegagalan, kamu juga perlu mencari inspirasi selalu, ya.

Jangan lupa untuk mencicipi cokelat yang telah kamu buat. Jika masih belum terasa seperti yang kamu inginkan, maka perbaiki lagi.

Hal ini penting bagimu untuk lebih mempelajari tentang teknik pembuatan cokelat.

Kamu juga boleh, lho, datang ke toko cokelat atau mengikuti kursus untuk mendapat inspirasi, sehingga nantinya cokelat yang dimasak lebih maksimal dan rasanya pun lezat. 

Nah, Kawan Puan, dengan melihat berbagai tips membuat cokelat di atas, apakah kamu tertarik membuatnya di Hari Cokelat Internasional nanti? (*) 

Sumber: Belgian Smaak
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja