Ramai Situs Peduli Lindungi Palsu, Wajib Kenali Perbedaannya Ini

Firdhayanti - Minggu, 12 September 2021
Logo Peduli Lindungi
Logo Peduli Lindungi instagram.com/pedulilindungi.id

Meskipun begitu, terdapat perbedaan di antara keduanya. 

Di Twitter, akun @sbyfess memperlihatkan perbedaan kedua situs tersebut.

Akhiran Huruf 'A' dan Domain Berbeda 

Perbedaan yang paling kentara antara situs asli PeduliLindungi asli dan yang palsu terletak pada domainnya. 

Situs palsunya memiliki huruf 'a' di bagian akhirnya sehingga domainnya menjadi pedulilindungia.

Sementara itu, domain yang digunakan di situs PeduliLindungi yang asli adalah id sehingga menjadi pedulilindungi.id. 

Untuk situs palsunya menggunakan domain dot com sehingga menjadi pedulilindungia.com. 

Baca Juga: Bukan Lagi STRP, Sertifikat Vaksin Kini Jadi Syarat Naik KRL Jabodetabek

Data yang Diminta

Untuk data yang diminta dalam pendaftaran akun di halaman awal pun kedua situs juga memiliki perbedaan. 

Situs pedulilindungia.com memiliki tempat untuk mengisi nomor ponsel dan alamat rumah. 

Tentunya, tampilan tersebut berbeda dengan situs pedulilindungi.id. 

Dalam situs pedulilindungi.id, kamu akan diminta nama lengkap dan alamat e-mail. 

Untuk memudahkanmu membedakan, berikut ini adalah gambar dari akun Twitter @sbyfess yang bisa kamu jadikan rujukan.

Lihat dan bandingkan baik-baik antara situs palsu dan yang asli! Ingat selalu bahwa situs PeduliLindungi yang asli hanyalah pedulilindungi.id.

(*)

Sumber: Kompas.com,covid-19.co.id
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru