4. Tampil adem dan santun dengan tunik hijau dan celana bahan
View this post on Instagram
Kawan Puan, selain dress, tunik merupakan most wanted fashion item yang cocok dipakai saat menghadiri kondangan di malam hari.
Contohnya seperti tunik potongan A dan motif warna hijau ini yang cantik sekali dipadukan dengan celana bahan warna abu-abu.
Lalu untuk hijab, Kawan Puan bisa memilih hijab segiempat warna nude sebagai penetral tampilan.
Sebagai pemanis, tambahkan belt dan handbag warna nude untuk menyempurnakan penampilanmu ya, Kawan Puan!
Baca Juga: Menawan, Ini Inspirasi Padu Padan Hijab Segiempat untuk Kondangan
5. Padu padan outer warna baby blue dengan rok plisket putih
View this post on Instagram
Siapa bilang kondangan di malam hari tak bisa pakai outer? Kawan Puan bisa lo memakai outer, seperti yang dikenakan Bahjatina satu ini.
Pilihlah outer yang mempunyai aksen payet di kedua ujung lengan dan leher ke bawah, membuatnya tampil mewah dan elegan.
Lalu untuk outer, Kawan Puan bisa memilih antara warna yang senada dengan outer atau bawahan.
Nah untuk bawahan, Kawan Puan bisa memakai celana plisket warna putih yang menawan seperti ini.
Baca Juga: Dari Dress sampai Jumpsuit, Ini Rekomendasi Outfit Kondangan di Outdoor
Sementara untuk hijab, cukup diikat rapi dan dimasukkan ke dalam inner.
Padu padan warna baby blue dan putih ala Bahjatina tersebut, pas sekali bukan untuk menghadiri kondangan malam hari?
Kawan Puan, itulah beberapa inspirasi outfit kondangan di malam hari yang bisa kamu jajal.
Dari sekian banyak opsi, mana nih yang menjadi favorit Kawan Puan? (*)