Parapuan.co – Karpet merupakan salah satu pelengkap penting untuk menambahkan kenyamanan dan dekorasi di dalam rumah.
Selain meningkatkan penampilan estetika rumah, karpet juga dapat membuat lantai terasa lebih hangat.
Kerapkali karpet diletakkan di beberapa ruangan di rumah seperti ruang tamu, ruang keluarga, kamar tidur, hingga tangga.
Namun, untuk memilih karpet yang berkualitas Kawan Puan tidak bisa melakukannya dengan sembarangan.
Melansir dari The Spruce, ini dia do’s and don’ts saat memilih karpet.
Do’s
1. Pelajari Jenis Serat
Ada beragam jenis serat pada karpet mulai dari wol hingga serat sintetis.
Tentunya harga yang ditawarkanpun beragam.
Untuk itu, sebelum memutuskan untuk membeli karpet, ada baiknya Kawan Puan terlebih dulu mempelajari jenis-jenis serat pada karpet.
Baca Juga: Simak! Ini 5 Tips Memilih Karpet yang Berkualitas Agar Awet, Apa Saja?
2. Ketahui Garansi
Bagi sebagian orang, karpet adalah investasi yang cukup besar untuk rumah mereka.
Maka dari itu, cari tahu garansi yang toko berikan untuk karpetmu. Mungkin setelah proses pembelian, kamu menemukan kerusakan pada karpet.
Untuk itu, jika karpet masih berada dalam masa garansi kamu dapat membawanya kembali ke toko untuk diperbaiki atau bahkan diganti.
3. Pelajari Kualitas Karpet
Sebelum membeli karpet tentu kamu harus mengetahui bagaimana karpet yang berkualitas.
Untuk itu, ada baiknya jika Kawan Puan mempelajari apa saja hal-hal yang membuat karpet berkualiatas.
Biasanya karpet yang berkualitas baik memiliki harga yang cukup tinggi. Kualitas karpet juga dapat dilihat dari kelembutan dan kehalusannya.
4. Berbelanja di Tempat Terpercaya
Saat ini, banyak sekali penjual karpet di berbagai tempat. Namun yang perlu Kawan Puan perhatikan adalah membeli karpet di toko yang terpercaya.
Mintalah rekomendasi dari sahabat atau keluargamu.
Atau, kamu juga bisa meminta saran dari pengarah interior rumahmu untuk membeli karpet di toko terpercaya.
5. Menentukan Gaya Karpet
Seperti serat, karpet juga memiliki banyak gaya mulai dari klasik, modern, hingga yang polos.
Tidak semua gaya karpet cocok untuk interior rumah.
Kawan Puan juga perlu mempelajari kelebihan dan kekurangan gaya karpet, sehingga kamu akan tahu apakah karpet cocok dengan style rumah kamu.
6. Bawa Pulang Sample
Tidak ada salahnya untuk membawa pulang sample karpet.
Warna karpet akan nampak berbeda saat di toko dan di rumah. Ini dipengaruhi oleh pencahayaan dan warna cat dinding.
Untuk itu, mintalah contoh karpet kepada penjual meskipun sepotong kecil.
Baca Juga: Anti Repot, Ini 6 Cara Mengeringkan Pakaian Saat Musim Hujan Tiba
Don’ts
1. Jangan Terpaku dengan Berat
Beberapa orang menilai jika karpet yang berat adalah karpet yang berkualitas baik. Ternyata, tidak demikian.
Banyak karpet yang berkualitas memiliki berat yang ringan. Karena terpaku dengan berat, banyak toko yang memperjualkan karpet mereka berdasarkan beratnya.
2. Toko yang Besar Memiliki Kualitas Terbaik
Kamu mungkin memilih toko yang besar di tengah kota untuk mendapatkan karpet dengan kualitas terbaik.
Atau mungkin kamu memilih toko karpet yang paling dekat dengan rumahmu.
Akan lebih baik jika Kawan Puan tidak melakukan hal semacam ini.
Baca Juga: Hindari Menyembunyikan Kunci Rumah di 3 Tempat Ini, Mana Saja?
Selain meminta rekomendasi dari orang terdekat, kamu juga dapat mencari toko karpet yang menjual karpet berkualitas melalui internet.
Pastikan jika toko tersebut memiliki review yang bagus dari pembeli sebelumnya.
3. Jangan Mudah Dibujuk
Saat kamu membeli karpet karena bujukkan orang lain, sangat memungkinkan jika kamu akan meresa menyesal pasca membelinya.
Untuk itu, terimalah masukan yang orang lain berikan dan jadikan pertimbangan.
4. Hanya Memperhatikan Penampilan
Kamu mungkin tertarik pada salah satu tampilan karpet. Mungkin kamu tertarik dengan warna ataupun gayanya.
Namun, ada hal yang lebih penting untuk dipertimbangankan selain pernampilan yaitu serat dan kualitas.
Jangan sampai Kawan Puan mengesampingkan kualitas hanya karena penampilan.
5. Melakukan Pembelian Impulsif
Kamu mungkin telah melakukan banyak survey sebelum membeli karpet namun belum menemukan yang tepat.
Untuk itu, tidak ada salahnya untuk menunda pembelian karpet sembari mencari sesuai dengan apa yang kamu ingikan.
Hindari pembelian impulsif dan lakukan pembelian setelah kamu menemukan yang tepat baik dari kualitas, gaya, dan harga.
Nah Kawan Puan, itu tadi do’s and don’ts saat kamu memustuskan untuk membeli karpet.
Semoga dapat membantu ya! (*)
Baca Juga: Intip 3 Rekomendasi Hand Juicer yang Praktis dan Cocok untuk Kado