Selain itu, ini juga menandakan kehadirannya sebagai wajah baru dari Yves Saint Laurent.
Baca Juga: Tak Cuma Lagu The Killers, Ini 4 Lagu yang Dicover Rose Blackpink di Sea of Hopes
Setelah mengetahui kemungkinan Rose akan menghadiri Met Gala, netizen tidak dapat menahan diri untuk tidak menunjukkan kegembiraannya pada penyanyi tersebut.
Sebab, tidak mudah menerima undangan untuk menghadiri acara eksklusif itu.
Banyak netizen meninggalkan komentar karena penasaran dengan penampilan Met Gala Rose.
Met Gala : Acara Galang Dana Bertabur Bintang
Acara Met Gala sendiri merupakan acara penggalangan dana yang dihadiri oleh para bintang dengan sentuhan fesyen berkelas, sebagaimana dilansir dari Kompas.com.
Sempat ditiadakan di tahun 2020 karena pandemi, kini Met Gala kembali diadakan.
Met Gala 2021 akan digelar pada 13 September waktu setempat di Metropolitan Museum of Art di New York City, Amerika Serikat.
Setiap tahunnya, Met Gala akan menghadirkan tema yang berbeda.
Adapun tema untuk tahun ini adalah "America: A Lexicon of Fashion."
Billie Eilish, Timothée Chalamet, Naomi Osaka, dan sejumlah bintang muda lainnya didapuk menjadi pembawa acara.
(*)