2. Rasa rendah diri
Rasa rendah diri dapat merusak hubungan seseorang, terutama dalam hal keintiman fisik, karena dapat mengarah pada hambatan dan akhirnya pada hubungan intim.
Jika ada keintiman yang hilang dalam pernikahanmu, coba biasakan kebiasaan memuji dan menghargai pasangan. Puji pasanganmu dan beritahu mereka bahwa mereka menarik.
Bersabarlah dan lakukan bagian kamu untuk menyelesaikan masalah keintiman dan bantu pasangan merasa dicintai dan diinginkan.
Baca Juga: Tips Intim dengan Pasangan Selain Hubungan Seks, Ini Kata Psikolog
3. Penolakan
Pernahkah Kawan Puan tampak kurang antusias atau menolak, saat pasangan menunjukkan kasih sayang kepada kamu?
Hal-hal ini bisa membuat kamu dan pasangan jauh dari keintiman. Kurangnya seks bisa merusak hubungan dan menyebabkan banyak masalah, termasuk depresi.
Hidup dalam pernikahan tanpa seks dapat membuat pasangan merasa tidak diinginkan, tidak menarik dan kehilangan motivasi.
Akhirnya, pernikahan pun jadi membosankan dan akibatnya, salah satu pasangan akan mengalami frustasi dan kehilangan motivasi.