Terpaut Jauh dengan Pasangan, Ini Manfaat Perbedaan Usia dalam Pernikahan

Ericha Fernanda - Selasa, 14 September 2021
Menikah dengan pasangan beda usia yang jauh
Menikah dengan pasangan beda usia yang jauh interstid

2. Berusaha lebih keras untuk membangun hubungan yang berhasil

Pernikahan mereka awalnya mendapati stigma dan ketidaksetujuan sosial atau kurangnya dukungan dari keluarga dan teman sebaya.

Jalur karir dan masalah kesehatan yang berbeda juga merupakan faktor yang dapat memengaruhi hubungan mereka.

Hal ini memaksa mereka untuk melewati rintangan yang sulit di awal hubungan, alhasil mereka mampu membangun fondasi yang kuat.

Ya, cinta adalah cinta. Selama hubungan dibangun di atas kepercayaan, komitmen, dan rasa hormat, perbedaan usia dalam pernikahan tak akan menjadi masalah pada akhirnya.

Baca Juga: Drakor Hospital Playlist 2: Tips Menjalin Hubungan di Tempat Kerja yang Sama ala Pasangan Winter Garden

3. Pernikahan memiliki kombinasi kebijaksanaan dan energi

Memiliki tingkat kedewasaan yang berbeda bisa menjadi sehat jika memberikan perspektif yang saling melengkapi bagi pasangan.

Karena keduanya berada pada tahap usia yang berbeda, mereka membawa beragam perspektif yang berbeda saat berdiskusi.

Sementara pasangan yang lebih tua memberikan kebijaksanaan, yang lebih muda dapat bertindak sebagai pembawa energi atau perspektif baru dalam mencari solusi.

Sumber: Bright Side
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya