Parapuan.co - Kawan Puan, kini masyarakat Indonesia harus menggunakan aplikasi PeduliLindungi jika ingin beraktivitas di ruang publik seperti mall, supermarket, atau restoran.
Selain itu PeduliLindungi juga menjadi syarat untuk menggunakan layanan transportasi umum baik darat, laut, dan udara.
Kita dapat mengetahui status vaksinasi seseorang melalui aplikasi PeduliLindungi, yang nantinya akan diperiksa sebelum memasuki ruang publik.
Petugas tempat publik akan melakukan scanning barcode QR Code lewat aplikasi PeduliLindungi milik setiap pengunjung yang datang.
Sayangnya, aplikasi PeduliLindungi kerap kali mengalami kendala teknis yang menyulitkan barcode untuk dibaca mesin scan.
Dilansir dari Kompas.com, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi kesulitan scanning barcode aplikasi PeduliLindungi. Yuk simak!
Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Sering Error Saat Dipakai? Coba 4 Cara Ini
1. Log in secara berkala
Masuk ke aplikasi PeduliLindungi kemudian keluar lagi secara berkala merupakan salah satu cara untuk mengatasi kendala teknis.
Dengan cara ini, aplikasi secara otomatis akan mendapatkan respons pengulangan sehingga fitur QR Code dapat berfungsi seperti semula.
2. Membersihkan data cache
Salah satu alasan aplikasi tidak bisa bekerja adalah karena ruang kapasitas memori di ponselmu mulai penuh.
Maka, kamu bisa menghapus data-data bawaan berbagai aplikasi yang tidak kamu perlukan di ponsel.
Kamu bisa lakukan ini di bagian pengaturan ponselmu masing-masing.
3. Menutup aplikasi lain
Banyaknya aplikasi yang berjalan seiringan dengan PeduliLindungi juga menjadi salah satu alasan kesulitan scan barcode.
Nah, alangkah baiknya jika kamu memastikan tidak ada terlalu banyak aplikasi yang terbuka dan berjalan di latar.
Segera keluar dan tutup aplikasi di ponsel setelah kamu selesai menggunakannya untuk menghindari ponsel menjadi lambat.
4. Memperbarui aplikasi
Aplikasi yang masih terhitung lama juga menjadi salah satu alasan mengapa kita kesulitan untuk scan barcode.
Baca Juga: Ramai Situs Peduli Lindungi Palsu, Wajib Kenali Perbedaannya Ini
Kamu harus secara rutin mengecek pembaruan aplikasi atau melakukan update aplikasi PeduliLindungi ke versi terbaru.
Pembaruan aplikasi PeduliLindungi bisa dilakukan melalui Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS).
5. Koneksi internet harus stabil
Nah, ini salah satu cara sederhana namun sering kita lupakan.
Kesulitan scan barcode di aplikasi PeduliLindungi juga bisa karena koneksi internet ponselmu tidak stabil.
Kendala tersebut menghambat proses pemindahan sinyal dari QR Code yang harus dibaca oleh mesin lainnya.
Kamu harus memastikan koneksi internetmu lancar atau carilah Wifi yang aman untuk membantu dalam penggunaan aplikasi PeduliLindungi.
Penting untuk diingat, jangan sembarangan menyambungkan koneksi dengan Wifi di sekitarmu.
Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Dipakai di Supermarket, Begini Cara Menggunakannya
Pastikan koneksi Wifi di sekitar yang kamu gunakan cukup aman agar data pribadimu juga bisa terlindungi.
Sekarang kamu bisa coba 5 cara mudah di atas untuk mengatasi kesulitan scanning barcode aplikasi PeduliLindungi.
(*)