Parapuan.co - Bagi sebagian orang, jeroan sapi seperti babat menjadi makanan dengan kenikmatan tersendiri karena tekstur dan rasanya yang enak.
Mengolah babat pun bisa menjadi tantangan tersendiri, pasalnya babat memiliki tekstur yang cenderung alot dan bau amis menyengat.
Oleh karena itu, mengolah babat dengan teknik memasak yang benar akan membuat sajian jeroan sapi satu ini menjadi lezat untuk dinikmati bersama keluarga di rumah.
Baca Juga: Ingin Masak Lidah Sapi di Rumah? Ini Tips Menghilangkan Baunya
Melansir dari Kompas.com, berikut ini tips memasak babat sapi agar empuk dan tidak amis.
Kawan Puan yang masih pemula juga bisa mengikutinya karena mudah. Yuk, simak.
1. Membersihkan babat
Langkah pertama membersihkan babat adalah mengikis seluruh permukaan babat yang tidak diputihkan dengan pisau tajam.
Selanjutnya, buang bagian putih babat atau lemaknya, dan kikis hingga babat berwarna putih.
Bilas dengan air mengalir sampai bersih.
Jika, jenis babat yang digunakan berbentuk sarang lebah, sebaiknya sikat dengan sikat gigi untuk membersihkannya hingga ke celah.