Skincare Viral di TikTok Bio Oil, Intip Sederet Manfaatnya untuk Kulit

Putri Mayla - Selasa, 5 Oktober 2021
Skincare viral di TikTok Bio Oil memiliki banyak manfaat untuk kulit.
Skincare viral di TikTok Bio Oil memiliki banyak manfaat untuk kulit. Shopee

4. Mengatasi keriput (penuaan dini)

Tahukah kamu bahwa Bio Oil juga dapat digunakan untuk mengatasi keriput akibat penuaan dini.

Keriput disebabkan karena melemahnya kandungan kolagen dan elastin di kulit.

Jika digunakan secara rutin, Bio Oil dapat membantu mengencangkan kulit, menghaluskan kulit, sehingga kulit tak lagi keriput.

 

Baca Juga: Skincare Viral di TikTok, Ini Bedanya Sunscreen Spray vs Stick

5. Menghilangkan stretch mark

Stretch mark dapat terjadi pada perempuan hamil, olahragawan, remaja, dan orang-orang yang mengalami pertumbuhan berat badan.

Untuk diketahui, tubuh yang mengalami perubahan secara drastis akan muncul stretch mark pada otot atau area yang meregang.

Biasanya, stretch mark memiliki sifat permanen atau tidak dapat dihilangkan sepenuhnya.

6. Mengurangi rambut rontok

Kulit kepala kering dapat menyebabkan rambut rontok.

Memijat kepala menggunakan Bio Oil dapat mengembalikan kelembapan kulit kepala dan mencegah rambut rontok.

Selain itu, Bio Oil dapat membuat rambut menjadi lebih lebat dan mengatasi rambut bercabang.

Selanjutnya, Kawan Puan bisa mendapatkan skincare viral di TikTok Bio Oil di drugstore offline dan online.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!