Untuk diketahui, program Mandiri Kriya merupakan program di mana Bank Mandiri mengundang lulusan SMA untuk menjadi pekerja magang di Bank Mandiri.
Sebagai pekerja magang, kamu akan berkesempatan untuk mengumpulkan pengalaman dan keterampilan yang diperlukan selama bekerja.
Sedangkan salses generalis memiliki tugas untuk menjual semua produk perusahaan ke wilayah pemasaran.
Sales generalis Bank Mandiri biasanya akan menawarkan produk kredit mikro.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN, Telkom Membuka Banyak Posisi untuk Lulusan S1 dan S2
Pada umumnya, program ini diperuntukkan bagi lulusan SMA dan Diploma.
Bagi Kawan Puan yang berminat dapat mencoba kesempatan ini.
Selanjutnya, dalam melamar pekerjaan diharapkan berhati-hati terhadap segala jenis bentuk penipuan.
Sebab, proses rekrutmen tidak dipungut biaya apa pun.
Terlebih lagi untuk lowongan kerja dari Bank Mandiri ini tidak memungut biaya apapun dan/atau menggunakan jasa travel agent dalam proses rekrutmen.
Nah itu dia informasi lowongan kerja BUMN untuk Kawan Puan. Semoga bisa membantu, ya.
(*)