Lowongan Kerja Startup Traveloka Posisi Livestream dan Content Productions Analyst

Putri Mayla - Kamis, 23 September 2021
Lowongan kerja startup di Traveloka
Lowongan kerja startup di Traveloka Freepik

Parapuan.co - Lowongan kerja startup kali ini hadir dari Traveloka untuk posisi Livestream & Content Productions Analyst.

Posisi ini bisa untuk kamu yang sudah memiliki pengalaman mengelola campaign setidaknya 1 sampai 2 tahun.

Traveloka sendiri merupakan perusahaan yang menyediakan akses untuk menemukan dan memesan beragam layanan transportasi.

Tak haya itu, Traveloka juga menyediakan layanan akomodasi, aktivitas dan gaya hidup, serta keuangan.

Lowongan kerja startup dari Traveloka ini bisa buat kamu yang ingin berkarier di startup.

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup di Gojek Posisi Recruiter, Ini Persyaratannya

Sementara itu posisi Livestream & Content Productions Analyst ini pas untuk kamu yang memiliki jiwa kreatif dalam membuat konten.

Posisi ini pas banget untuk kamu yang berorientasi pada detail dan familiar dengan pembuatan konten kreatif.

Bagi Kawan Puan yang berminat dengan posisi ini dapat mempersiapkan diri untuk mendaftar.

Lebih lanjut, berikut kesempatan kerja posisi Livestream & Content Productions Analyst di Traveloka, seperti dilansir dari LinkedIn.

Lowongan kerja startup posisi Livestream & Content Productions Analyst memiliki tugas sebagai berikut:

Uraian Tugas

  • Kandidat terlibat dalam proses Live Streaming end-to-end, termasuk penjadwalan, bekerja dengan penulis naskah untuk ide dan finalisasi konsep, penghubung & koordinasi dengan host/pembuat konten, bekerja dengan tim pemasaran, memantau sesi yang sedang berlangsung dan menganalisis konsep.
  • Mengembangkan rekomendasi dan laporan yang cerdas dan dapat ditindaklanjuti yang dapat meningkatkan efisiensi alur kerja produksi streaming langsung.
  • Menganalisis dan memantau tren dalam streaming langsung atau ruang video secara umum dan bekerja dengan penulis skrip tentang apakah dan bagaimana mengadopsinya.
  • Bertindak sebagai kontributor individu, kemampuan untuk memimpin proyek kecil, dan bekerja dengan berbagai pemangku kepentingan untuk memastikan sesi streaming langsung terlaksana dengan lancar dan sukses.
  • Memberikan analisis dan laporan sesi streaming langsung.
  • Mengatasi masalah bisnis yang ditugaskan berdasarkan wawasan & analisis yang diturunkan.

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup Ruangguru untuk Posisi Influencers Support

Adapun persyaratannya yakni:

  • Kandidat setidaknya memiliki 1-2 tahun pengalaman serupa atau memiliki pengalaman dalam melakukan manajemen kampanye pemasaran atau pemasaran media sosial merupakan nilai tambah
  • Bersemangat dalam mengkonsumsi dan membuat konten kreatif & menarik (misalnya video panjang dan pendek, streaming langsung, artikel, posting foto, dan lain-lain)
  • Kandidat merupakan orang yang berorientasi pada detail
  • Memiliki keterampilan komunikasi dan interpersonal yang baik, baik dalam bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia
  • Teliti, terstruktur, dan sangat baik dalam mengeksekusi sesuatu
  • Familiar dengan Microsoft Office (terutama Excel) dan Google Office Suite
  • Kemampuan untuk mengatasi dan melakukan checklist/item yang tersedia di tangan untuk ditutup atau diimplementasikan

Info selengkapnya mengenai kesempatan kerja di Traveloka ini dapat diakses di laman ini.

Selanjutnya, bagi kamu yang berminat dengan posisi Livestream & Content Productions Analyst dapat mendaftar melalui laman berikut.

Pengumuman posisi ini masih terbuka untuk kamu yang berminat saat tulisan ini dibuat.

Berkarier di startup merupakan sebuah pencapaian yang ingin dirasakan oleh kebanyakan fresh graduate maupun mereka yang telah berpengalaman.

Sebab startup dianggap menjadi tempat yang memiliki lingkungan dinamis untuk mengembangkan diri.

Selanjutnya, startup dianggap memiliki fasilitas dan layanan yang dibutuhkan oleh anak muda.

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup EduTech CoLearn, Posisi People Development Specialist

Terlebih lagi, dengan berkarier di startup anak muda dapat menyalurkan jiwa kreatif mereka.

Terutama dalam pembuatan konten kreatif yang bertujuan untuk marketing.

Selain itu, berkarier di startup juga dianggap dapat memberikan kesempatan bagi anak muda untuk mengembangkan diri, karier, dan jaringan.

Maka tak heran jika banyak anak muda yang ingin mencoba tantangan baru di startup.

Nah itu dia lowongan kerja startup di Traveloka, apakah kamu berminat mencobanya?

(*)

Sumber: LinkedIn
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru