3. Melindungi dari sinar UV
Paparan sinar matahari yang ganas tentu saja akan membuat kulit kamu menjadi tidak sehat, ya, Kawan Puan.
Untuk itu kamu harus menjaga kulit terutama dari radikal bebas termasuk dari paparan sinar UV.
Sekarang tak usah khawatir, karena di dalam tanaman mugwort terdapat kandungan yang bisa melindungi kulit kamu dari sinar UV, lho.
4. Sebagai anti inflamasi
Tanaman mugwort memiliki sifat anti inflamasi, anti bakteri bahkan anti jamur loh Kawan Puan.
Baca Juga: 8 Kandungan Skincare Terbaik untuk Mencegah Penuaan
Tiga komponen di dalam mugwort inilah yang akan membantu kulit kamu meredakan iritasi. Misalnya iritasi kulit akibat luka ringan atau bekas jatuh.
5. Ampuh untuk jerawat
Selain manfaat di atas, mugwort juga bisa mencegah munculnya jerawat, karena memiliki sifat anti-microbial.
Kemudian manfaat mugwort lainnya yaitu dapat mempercepat proses perbaikan jaringan kulit kita yang rusak akibat jerawat.
Wah lengkap banget ya Kawan Puan manfaat mugwort ini. (*)