Persyaratan
Bagi Kawan Puan yang ingin melamar lowongan kerja BUMN ini berikut persyaratan yang perlu dipenuhi :
Untuk menempati posisi ini tidak ada persyaratan khusus dari segi jenis kelamin, sehingga baik laki-laki dan perempuan bisa mendaftar.
Selanjutnya, dibutuhkan lulusan sarjana atau setara dari jurusan bisnis, manajemen, atau spesialis terkait dari universitas terkemuka.
Tak hanya itu, terdapat syarat IPK untuk melamar kesempatan kerja BUMN ini yakni minimal 3.00.
Sayangnya, lowongan kerja ini dibuka untuk mereka yang telah memiliki pengalaman kerja, setidaknya selama 2 tahun.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Lulusan SMA/SMK di Pos Indonesia, Apa Persyaratannya?
Dibutuhkan sosok yang memiliki pengalaman kerja yang relevan meliputi pernah bekerja di perusahaan konsultan manajemen, Biro atau sektor publik.
Kemudian, untuk batas usia yakni maksimal 35 tahun.
Selanjutnya, dibutuhkan yang memliki wawasan yang kuat mengenai bidang infrastruktur, energi, dan konstruksi.
Untuk softskill, dibutuhkan sosok yang memiliki keterampilan komunikasi yang baik dan fasih berbahasa inggris, baik lisan maupun tulisan.