Parapuan.co - Memilih parfum yang sesuai dengan kepribadian kita memang susah-susah gampang ya Kawan Puan.
Apalagi parfum custom sangat mahal, ya kan Kawan Puan?
Namun tidak perlu khawatir karena kamu tetap bisa memilih parfum yang sesuai dengan kepribadian kita tanpa custom.
Parfum merupakan item wajib yang harus dimiliki setiap perempuan.
Selain dapat membuat tubuh menjadi lebih wangi, parfum juga dapat meningkatkan suasana hati kita dalam waktu singkat.
Baca Juga: Rekomendasi Parfum Minimarket Kemasan Mewah, Sudah Pernah Coba?
Kamu sendiri sudah memiliki parfum andalan belum nih?
Jika belum atau sedang mencari tahu bagaimana sih cara menemukan parfum yang kamu banget, maka tips dari Swirlster bisa kamu jadikan acuan nih.
Berikut empat panduan sederhana untuk memilih parfum yang sesuai dengan kepribadianmu. Yuk, simak!
1. Rajin-rajin explore parfum
Cara pertama yang harus kamu lakukan agar dapat menemukan parfum sesuai karakteristik dan kepribadian adalah dengan rajin-rajin melakukan explore.
Kawan Puan bisa menjelajah ke toko-toko yang menjual parfum dan merasakan berbagai rasa dan aroma yang dipasarkan.
Jangan lupa juga untuk mencari tahu tentang jenis-jenis parfum, bahan serta aroma yang ditawarkan ya.
Meskipun cara ini cukup memakan waktu, tapi percayalah ini merupakan cara yang ampuh untuk menentukan parfum idamanmu.
2. Perhatikan bahan utamanya
Sebelum membeli parfum, Kawan Puan harus mencari tahu bahan utamanya terlebih dahulu.
Kamu bisa mencari tahu dengan mencari di internet mengenai campuran parfum yang digunakan sampai bahan-bahan yang terkandung didalamnya.
Hal ini dilakukan agar kita tak salah ketika membeli parfum, karena tidak sedikit pula perempuan yang menyesal justru setelah membeli parfum hanya karena aromanya ya, kan?
Jadi pastikan mencari tahu terlebih dahulu bahan-bahan parfum yang akan kamu beli beli ya.
Baca Juga: Sebelum Membeli, Ketahui Bedanya Parfum, EDT, Cologne dan Body Mist
3. Jangan sia-siakan sampel
Seringkali kita melihat produk parfum yang menawarkan sampel parfum gratis untuk dicoba.
Nah ini kesempatan yang tak boleh kamu lewatkan Kawan Puan.
Tentunya Kawan Puan tak ingin dong menyesal setelah membelinya?
Caranya pun cukup sederhana, kita hanya cukup menyemprotkan parfum di pergelangan tangan dan menciumnya.
Menggunakan parfum sampel dengan cara yang tepat untuk mengidentifikasi aroma yang tepat.
Kita jadi tahu wangi parfum mana yang cocok dan sempurna untuk menemani aktivitas kita.
4. Kenali jenis kulitmu
Perjuangan kamu untuk menemukan parfum yang cocok belum berakhir ya Kawan Puan.
Setelah menemukan parfum dengan aroma yang kamu sukai, kita harus mengindentifikasi dengan jenis kulit tubuh juga lo.
Misalnya bagi kamu pemilik kulit sensitif, usahakan jangan memilih parfum dengan formulasi yang kuat ya.
Nah itulah cara mudah memilih parfum sesuai kepribadian.
Dengan cara ini Kawan Puan bisa lebih hemat karena tidak perlu custom parfum lagi! (*)
Baca Juga: Berusia 100 Tahun, Ini Alasan Mengapa Parfum Chanel No. 5 Bisa Bertahan selama 1 Abad