Skincare Viral di TikTok, 3 Sunscreen Stick Lokal yang Banyak Dicari Beauty Enthusiast

Ratu Monita - Selasa, 28 September 2021
Skincare viral di TikTok, sunscreen stick
Skincare viral di TikTok, sunscreen stick Mukhina1

3. Ingrid by Crystabelle Stand Strong UV Stick

Skincare viral di TikTok: Ingrid by Crystabelle Stand Strong UV Stick
Skincare viral di TikTok: Ingrid by Crystabelle Stand Strong UV Stick Shopee

 

Sun stick lokal lainnya yang mencuri perhatian publik adalah Ingrid by Crystabelle Stand Strong UV Stick. 

Sunscreen ini memiliki formula yang ringan, tidak menyumbat pori-pori, tidak lengket, dan tidak menyebabkan kulit menjadi berminyak.

Ada juga kandungan vitamin E, Sweet Almond Oil, dan Sunflower Seed Oil yang akan menutrisi kulit dan membuatnya tampak lembap.

Menariknya, sunscreen ini diformulasikan tanpa sulfates, paraben, dan kandungan lainnya yang dianggap memicu iritasi bagi yang memiliki kulit sensitit.

Produk sun stick ini juga memberikan klaim bahwa ia tahan air, sehingga bisa digunakan untuk olahraga.

Baca Juga: Jessica Lin, Forbes 30 Under 30 Asia Ini Bagikan Tips Terkait Skincare

Lebih lanjut lagi, sunscreen ini juga aman untuk semua jenis kulit, serta untuk segala usia, mulai dari anak-anak yang super aktif hingga orang dewasa dengan jenis kulit sensitif. 

Tak hanya digunakan untuk wajah, sunscreen ini bisa kita aplikasikan pada bagian leher dan area tubuh yang lain.

Dengan produknya yang berbentuk stick, menjadikan produk ini tidak terlalu keras, cenderung mudah leleh saat menyentuh kulit. 

Untuk harga, sun stick lokal ini dibanderol Rp 129.000.

Dari sunscreen stick lokal yang menjadi skincare viral di TikTok, mana yang menjadi andalanmu?(*)



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?