Tanpa Perlu ke Salon, 5 Perawatan Kecantikan Ini Bisa untuk Menenangkan Diri

Anna Maria Anggita - Rabu, 29 September 2021
Perawatan kecantikan untuk menghilangkan stres yang bisa dilakukan di rumah
Perawatan kecantikan untuk menghilangkan stres yang bisa dilakukan di rumah Jacob Wackerhausen

Parapuan.co - Kawan Puan, pandemi Covid-19 yang sudah berjalan hampir dua tahun ini membuat banyak aktivitas manusia berubah.

Mulai dari kerja maupun kuliah, semua dilakukan di rumah dan mungkin membuatmu menjadi stres.

Tentu stres yang terjadi itu jangan dibiarkan saja ya, Kawan Puan.

Kamu perlu menenangkan diri salah satunya dengan melakukan hal yang membuat tubuhmu rileks, misalnya dengan perawatan kecantikan.

Jika Kawan Puan masih belum berani untuk melakukan aktivitas di luar rumah, ada beberapa perawatan kecantikan yang bisa kamu coba di rumah.

Baca Juga: Tak Biasa! Ini 4 Tips Kecantikan yang Jarang Diketahui Orang

Lalu, apa saja perawatan untuk menghilangkan stres yang bisa dilakukan di rumah?

Dilansir dari Idiva, berikut ini lima perawatan kecantikan untuk menenangkan diri dari tekanan stres yang ada, yakni:

1. Masker wajah

Kawan Puan, kamu bisa menghilangkan stres dengan mengoleskan masker wajah yang kaya akan nutrisi.

Cobalah membuat masker dari berbagai bahan alami dari lidah buaya, madu, dan tepung gandum yang mampu membuat kulit wajahmu menjadi lebih sehat.

Supaya semakin rileks, kamu bisa maskeran sambil berbaring dan mendengarkan musik atau podcast yang menenangkan.

2. Memijat wajah

Selain menggunakan masker wajah, kamu juga perlu memanjakan diri dengan memijat wajah.

Pijatan di wajah mampu mengurangi ketegangan dan stres, yang dipikul di leher dan bahu.

Supaya proses pemijatan lebih nyaman, cobalah Kawan Puan menggunakan minyak khusus wajah ya, agar hasilnya pun lebih optimal.

Baca Juga: Foundation Hacks ala TikTok, dari Kulit Kering hingga Berminyak

3. Menyikat dengan sikat kering 

Sikat kering yang dimaksud adalah sikat dengan gagang atau tanpa gagang yang memiliki bulu lembut non sintetis.

Apabila Kawan Puan memilih gagang yang panjang maka bagian tubuh yang sulit dijangkau bisa diraih seperti punggung.

Diketahui menyikat tubuh dengan sikat kering dapat membantu drainase limfatik yang pada gilirannya dapat membantu mencegah selulit.

Gosok tubuh dengan gerakan melingkar untuk meredakan ketegangan yang ada ditubuh dan membuatmu tidur lebih nyenyak.

4. Memijat kepala dengan minyak

Jangan lupakan bagian kepala ya, Kawan Puan, cobalah pijat area kepalamu supaya lebih rileks.

Kamu bisa memijat area kepala dengan menggunakan minyak kelapa atau almond.

Memijat kepala membantu merangsang kulit kepala untuk meningkatkan pertumbuhan rambut.

Baca Juga: Pentingnya Menggunakan Sunscreen dengan Teknik Finger Rule, Apa Itu?

5. Pedikur atau perawatan kaki

Kawan Puan, bagian tubuh lain yang butuh perhatian namun sering dilupakan adalah kaki.

Kamu harus tahu bahwa kaki dan kukunya pun itu juga perlu dimanjakan lo!

Lakukan perawatan kaki di rumah dengan cara direndam dalam air hangat dan minyak esensial.

Lalu lanjut dengan pedikur, dan terakhir cat kuku di jari kakimu ya. 

Kawan Puan, itulah beberapa perawatan kecantikan untuk menghilangkan stres serta menenangkan diri yang bisa kamu coba di rumah.

Selamat mencobanya di rumah, Kawan Puan! (*)

Sumber: idiva.com
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja