Mengenal ATS dan Cara Kerjanya dalam Menyeleksi CV/Resume Pelamar Kerja

Putri Mayla - Rabu, 29 September 2021
Mengenal Applicant Tracking System (ATS) yang sering digunakan HRD perusahaan besar untuk menyeleksi CV/resume kandidat.
Mengenal Applicant Tracking System (ATS) yang sering digunakan HRD perusahaan besar untuk menyeleksi CV/resume kandidat. Jirapong Manustrong

Parapuan.co - Setiap harinya, HRD akan memeriksa ratusan hingga ribuan CV kandidat terbaik yang nantinya mengisi posisi di suatu perusahaan.

Saat membuka lowongan kerja, perusahaan akan banyak mendapatkan CV yang masuk setiap harinya.

Banyaknya lamaran yang masuk ini membutuhkan waktu yang cukup lama bagi HRD untuk menemukan kandidat yang tepat.

Tak heran jika proses seleksi administrasi membutuhkan waktu lama.

Seiring dengan berkembangnya teknologi, banyak perusahaan besar yang menggunakan aplikasi untuk memilih CV atau resume kandidat.

Baca Juga: Bukan Desain, Ini 3 Tips Membuat CV yang Menarik HRD Menurut Pakar

Aplikasi ini bernama Applicant Tracking System (ATS) yang kini juga ramai diperbincangkan oleh para pencari kerja.

ATS dianggap mempermudah pihak HRD untuk mencari kandidat yang sesuai dengan posisi yang dibuka.

Tak hanya itu, ATS akan mengumpulkan data dan mengorganisir lamaran yang masuk, dan dipilih berdasarkan kriteria.

Selanjutnya, ATS akan mengirimkan data terkumpul yang dapat digunakan HRD untuk melanjutkan proses rekrutmen ke tahap berikutnya.

Melansir dari Topresume, berikut pengertian ATS dan cara kerjanya.

Sumber: Top Resume
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Tips Tetap Aktif Berolahraga Saat Momen Liburan Akhir Tahun, Apa Saja?