5. Menyukai kebebasan
Saat seseorang jatuh cinta, kemudian menjalin hubungan dengan orang lain tentu akan membentu harapan, komitmen, dan tuntutan yang mungkin saja memaksanya untuk memberikan hal yang menjadi privasi.
Sementara, tak semua orang merasa nyaman hal yang menjadi privasi menurutnya harus diganggu oleh orang lain, termasuk pasangan.
Baca Juga: Yuk, Ikutan Acara ini untuk Perempuan Karier Mengembangkan Diri
Alih-alih merasa adanya keterbukaan dengan pasangan, hal tersebut justru mengganggunya dan membatasinya.
Karena, sebagian orang menganggap hidupnya akan lebih bebas saat ia bisa bertemu orang baru di setiap harinya dan rasa kebebasan ini yang menjadi prioritas baginya.
Kembali lagi, bagi sebagian perempuan karier tentu tidak mudah untuk menyeimbangkan kehidupan profesional dan pribadi, membutuhkan waktu dan usaha keras.(*)