Jadi ART Demi Biayai Kuliah, Mahasiswi Asal NTT Ini Sukses Raih Gelar Sarjana Matematika

Alessandra Langit - Kamis, 30 September 2021
Yesti Rambu Jola Pati, berjuang jadi ART demi biaya kuliah
Yesti Rambu Jola Pati, berjuang jadi ART demi biaya kuliah Dok. Yesti Rambu Jola Pati / Unitomo

Parapuan.co - Kawan Puan, tidak ada yang dapat menghentikan dan menghalangi perempuan dalam meraih mimpinya.

Hal tersebut dibuktikan oleh Yesti Rambu Jola Pati, yang berhasil menjadi satu di antara lulusan Universitas Dr. Soetomo Surabaya (Unitomo).

Yesti Rambu Jola Pati lulus dari program studi S1 Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Lulus sebagai sarjana dengan raihan IPK 3,49, ada perjuangan berat yang harus dilalui Yesti sampai pada titik ini.

Berasal dari Nusa Tenggara Timur, Yesti harus bekerja sebagai Asisten Rumah Tangga (ART) di luar kota untuk bisa menjadi sarjana.

Baca Juga: Putri Ikke Nurjanah Rayakan Wisuda dan Lulus dengan IPK Terbaik

Sedari usia remaja, Yesti punya keinginan kuat untuk mengubah nasibnya menjadi lebih baik dan membanggakan orang tuanya.

Yesti pun rela merantau ke Surabaya untuk sekadar mencari pekerjaan dan tinggal di Nginden Barat sebagai ART.

Namun di Surabaya itulah Yesti menemukan mimpinya untuk menempuh pendidikan kembali.

"Saya melihat ada kampus dekat dengan tempat kerja saya, saya coba cari informasi di internet tentang kampus Unitomo saya lihat ada kuliah pagi dan malam," ungkap Yesti, dikutip dari Tribunnews.

Yesti menyadari bahwa ia memiliki keterbatasan ekonomi untuk membiayai dirinya berkuliah.

Sumber: tribunnews
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Jadi ART Demi Biayai Kuliah, Mahasiswi Asal NTT Ini Sukses Raih Gelar Sarjana Matematika