"Namun sebagai kreator, kami tidak boleh berhenti berkarya dan terus menyiapkan film-film yang dekat dengan penontonnya," jelasnya lebih lanjut.
Sang sutradara film ini pun mengatakan bahwa bioskop adalah tempat paling tepat untuk merilis Paranoia.
Baca Juga: Ada Nirina Zubir dan Nicholas Saputra, Ini Trailer Film Thriller Paranoia
Oleh karena itu, ia pun mengajak para pencinta film untuk menonton Paranoia di bioskop kesayangan pada bulan November mendatang.
"Dan bioskop adalah tempat yang paling tepat untuk menikmati film Paranoia. Kami mengajak penonton untuk menyambut kembalinya film-film Indonesia di layar lebar," ujar Riri Riza.
Trailer Paranoia sudah diunggah melalui akun media sosial dengan durasi 60 detik.
Dalam trailer itu terlihat jelas ketegangan, misteri, dan rasa parno serta takut dari para karakter yang ada dalam film.
Paranoia juga telah diputar perdana pada 25th Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN) Korea Selatan bulan Juli 2021.
Film yang naskahnya ditulis oleh Riri Riza, Mira Lesmana, dan Jujur Prananto ini terpilih dalam 20 Film Rekomendasi Asosiasi untuk Festival Film Indonesia 2021.
(*)