Parapuan.co - Jayapura merupakan wilayah yang dijadikan tempat terselenggarakan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Nah, Kawan Puan, dengan mengetahui PON XX Papua 2021 berada di Jayapura, kira-kira apakah kamu ingin melancong ke sana?
Sebab, Jayapura memiliki tempat wisata alam yang sangat indah sekaligus cocok untuk jadi lokasi instagramable lho, Kawan Puan.
Baca Juga: Catat Ya, Ini 7 Jenis Obat-Obatan yang Wajib Dibawa Ketika Traveling
Tentu saat melancong, satu hal yang tidak akan pernah dilupakan adalah foto-foto ya, Kawan Puan, terutama lokasi yang instagramable.
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini lima lokasi instagramable di Jayapura yang wajib dikunjungi.
Bukit Teletubbies ini terletak di Kampung Doyo Lama, Distrik Waibu yang jaraknya sekitar 8,6 km dari Bandara Sentani.
Di Bukit Teletubbies, Kawan Puan akan melihat indahnya pemandangan Danau Sentani.
Selain itu, Kawan Puan tidak perlu merogoh kocek, karena datang ke Bukit Teletubbies itu gratis.
Hanya saja kamu perlu membayar Rp20.000 untuk mobil dan Rp10.000 untuk motor.
2. Pantai Hamadi
Pantai Hamadi ini lokasinya berada di Kota Jayapura dengan waktu tempuh sekitar satu jam dari Bandara Sentani.
Pantai Hamadi merupakan pantai yang dikelilingi oleh pasir putih dan dilengkapi dengan pepohonan rindang di sekitarnya.
Di sana kamu tak hanya bisa menikmati pemandangannya, Kawan Puan bisa bersantai dan bahkan berenang.
Sama seperti Bukit Teletubbies, kamu juga tidak akan dikenakan biaya parkir.
Baca Juga: Tak Perlu ke Solo atau Yogyakarta, Berikut Ini Tempat Belajar Membatik di Jakarta
3. Bandara Sentani
Tak dipungkiri bandara itu selalu menjadi tempat instagramable yang cocok dijadikan sebagai tempat foto-foto ya, termasuk Bandara Sentani.
Ternyata, untuk menyemarakkan PON XX Papua, Bandara Sentai dipercantik dengan dekorasi maskot yakni Kangpho dan Drawa.
Saat tiba di bandara Sentani jangan lupa untuk berfoto di salah satu spot yang disediakan dengan motto 'Torang Bisa!' atau 'Kita Bisa!' ya, Kawan Puan.
4. Skyline
Skyline bertempat di atas bukit, sehingga ketika datang ke sana kamu akan melihat panorama Teluk Youtefa dan Jembatan Youtefa.
Sebenarnya Skyline bukanlah tempat wisata, tetapi area tepi jalan yang menghubungkan Jayapura-Abepura-Sentani.
Sambil melihat panorama alam dari Skyline, Kawan Puan bisa menikmati kelapa muda.
Baca Juga: PON XX Diselenggarakan di Papua, Berikut Rekomendasi Tempat Wisata yang Bisa Kamu Kunjungi
5. Jembatan Youtefa
Jembatan Youtefa terletak sekitar empat menit dari Pantai Hamadi.
Jembatan Youtefa yang baru diresmikan pada 2019 ini memiliki panjang hingga 732 meter dengan lebar 21 meter.
Perlu Kawan Puan ketahui bahwa jembaran ini menghubungkan Kota Jayapura dengan Distrik Muara Tami, serta Pantai Hamadi dengan Pantai Holtekamp.
Wah, bagaimana Kawan Puan, cukup menarik ya, tentu membuatmu ingin datang ke Jayapura, Papua. (*)