Bintangi Squid Game, Jung Ho Yeon Jadi Aktris Korea dengan Pengikut Terbanyak

Alessandra Langit - Jumat, 8 Oktober 2021
Bintangi karakter perempuan di Squid Game, Jung Ho Yeon jadi aktris Korea dengan followers terbanyak
Bintangi karakter perempuan di Squid Game, Jung Ho Yeon jadi aktris Korea dengan followers terbanyak Original Photo by Netflix

Walaupun baru pertama kali berakting, penampilan Jung Ho Yeon mendapatkan banyak pujian dari kritikus seni peran di Korea Selatan.

"Pada akhirnya, saya pikir saya bisa memerankan Sae-byeok tanpa kesulitan besar karena saya mirip dengannya," ungkap Jung Ho Yeon.

"Pada tahun 2016, saya meninggalkan Korea untuk melanjutkan karir modeling saya di luar negeri, dan saya menghabiskan banyak waktu sendirian," ceritanya lebih lanjut.

"Saat itu, saya mencoba bertahan hidup, sama seperti di Squid Game," tambahnya.

Aktingnya di Squid Game membuat penonton merasakan campuran emosi, walaupun aktris ini mempertahankan sikap dan ekspresi wajah yang datar.

Ia pun terkejut dengan popularitas mendadak yang diraihnya, ia sebenarnya tidak tahu apa yang harus dilakukan.

Baca Juga: Seperti Jung Ho Yeon, 5 Seleb Perempuan Korea Ini Mengawali Karier sebagai Model

"Saya mengobrol dengan Park Hae-soo tempo hari, dan dia berpesan untuk tetap rendah hati. Setiap kali saya merasa kewalahan, saya ingat lagi pesannya," ceritanya.

Jung Ho Yeon sadar betul bahwa pekerjaannya akan membuat popularitasnya meningkat, maka ia harus lebih berhati-hati dalam bersikap.

"Saya sangat menyadari betapa banyak pekerjaan yang harus saya lakukan dan belajar untuk menjadi aktor yang lebih baik," ungkap Jung Ho Yeon.

"Saya mencoba untuk tidak terlalu memikirkan kesuksesan Squid Game," katanya lebih lanjut.

Sumber: Hypebeast
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat