Berhati Lembut dan Sensitif, Begini Karakteristik Kepribadian ESFJ

Saras Bening Sumunarsih - Sabtu, 9 Oktober 2021
Tipe kepribadian ESFJ yang diidentifikasi dari MBTI
Tipe kepribadian ESFJ yang diidentifikasi dari MBTI Pheelings Media

Parapuan.co – Seseorang dengan kepribadian ESFJ kerap dijuluki sebagai the caregiver atau the consul.

Pasalnya, seseorang yang memiliki kepribadian ESFJ cenderung ramah, setia, teratur, dan tentunya berhati lembut.

Bagi Kawan Puan yang masih asing, ESFJ (Ekstrovert, Sensing, Feelin, Judging) merupakan salah satu dari 16 tipe kepribadian yang diidentifikasi dari Myer-Briggs Type Indicator (MBTI).

Saat melakukan interaksi dengan orang lain, ESFJ merasa seperti mendapatkan energi yang baru.

ESFJ kerap digambarkan sebagai seseorang yang suka berteman.

Tak hanya itu, ESFJ juga merupakan individu yang sulit mempercayai hal-hal buruk yang berkaitan dengan orang terdekatnya.

Untuk mengetahui bagaimana karakteristik kepridadian ESFJ lebih dalam, yuk simak penjelasan yang telah PARAPUAN rangkum dari Verywell Mind.

1. Karakteristik ESFJ

Senang Membantu Orang Lain

Hatinya yang lembut dan sikapnya yang gemar berteman dengan orang lain membuat ESFJ senang membantu orang lain.

Mereka akan memberikan kebaikan dengan cara yang beragam seperti memberikan perhatian atau menunjukkan empati.

Menunjukkan perilaku yang baik membuatnya menjadi lebih dihargai orang lain. Namun, tak jarang jika mereka juga dimanfaatkan.

Baca Juga: Mengenal Kepribadian ENTJ, Tegas dan Cepat Menyelesaikan Masalah

Perasaanya Mudah Terluka

Memiliki perasaan yang lembut dan sensitif membuat ESFJ mudah merasakan sakit hati.

Bahkan jika seseorang tak bermaksud melukainya, ESFJ justru akan merasakan sakit hati. ESFJ memiliki perasaan yang begitu peka dengan orang di sekatarnya.

Memiliki Keinginan Kuat

ESFJ juga memiliki keinginan kuat untuk mengendalikan lingkungan mereka.

Pengorganisasian, perencanaan, dan penjadwalan membantu individu dengan kepribadian ESFJ mengendalikan lingkungan di sekitarnya.

Menyenangkan dan Bukan Penurut

Mereka adalah yang cermat terhadap orang lain dan mahir dalam mendukung orang lain.

Mereka merasa bahwa membantu orang lain dapat menciptakan kenyamanan untuk diri mereka sendiri.

Meskipun ESFJ adalah pribadi yang menyenangkan, mereka bukanlah orang yang penurut.

Baca Juga: Sering Dijuluki Protagonis, Begini Karakteristik Kepribadian ENFJ

 

2. Kelebihan ESFJ

Memiliki hati dan perasaan yang lembut, ESFJ merupakan pribadi yang baik dan setia.

Tak heran jika ada hal buruk yang menimpa orang kesayangannya, ESFJ tak segan berada di barisan paling depan untuk membela.

Kehidupan ESFJ-pun juga cukup teroganisir, mereka akan melakukan hal-hal sesuai dengan yang direncanakan.

Meski memiliki hati yang lembut, bukan berarti ESFJ tak bisa diandalkan, ESFJ dapat diandalkan dalam beberapa hal termasuk kepemimpinan.

3. Kelemahan ESFJ

Salah satu kelemahan ESFJ adalah, saat membuat keputusan mereka membutuhkan persetujuan dan kepastian dari orang lain.

Tak hanya itu, ESFJ juga peka terhadap kritikan yang diberikan oleh orang lain. ESFJ juga pribadi yang tidak suka perubahan dan suka mengontrol.

Itu tadi beberapa karakteristik hingga kelemahan ESFJ.

Apakah kamu salah satunya? (*)

 Baca Juga: Si Kreatif yang Sering Menunda Pekerjaan, Ini Karakteristik ENFP

Sumber: Verywell Mind
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja