Tetapi jika anak-anak menunjukkan emosi yang berbeda saat pulang sekolah seperti kesal, mungkin ada sesuatu serius yang terjadi.
Untuk mengataasi masalah ini, ada beberapa hal yang perlu Kawan Puan lakukan
Baca Juga: Bukan Dihukum, Begini Gaya Mengasuh secara Positif dan Manfaatnya untuk Anak
1. Jangan terlalu terobsesi
Pertama, jangan terlalu terobsesi untuk mengetahui apa yang terjadi.
Kawan Puan mungkin penasaran peristiwa apa yang anak-anak alami hingga mereka kesal dan malu.
Meski demikian, hindari untuk mengetahui hal tersebut secara detail.
Cukup tanyakan pada anak apakah ada hal yang mengganggu mereka.
Tentu anak akan menceritakan padamu secara perlahan.
2. Tetap tenang
Kemudian langkah kedua, buat dirimu untuk tetap tenang.
Jaga agar diri Kawan Puan tetap tenang saat anak menceritakannya padamu.
Kamu mungkin akan bereaksi kesal atau bahkan marah.
Namun, hal semacam ini tidak seharusnya kamu tunjukkan di depan anak.
Untuk itu, buat dirimu untuk tetap tenang dan berikan respon yang bijak pada anak.