5 Jenis Pekerjaan Ini Janjikan Gaji Tinggi 10 Tahun ke Depan

Arintha Widya - Sabtu, 9 Oktober 2021
Ilustrasi pekerjaan dengan gaji tinggi di masa depan
Ilustrasi pekerjaan dengan gaji tinggi di masa depan Computer photo created by pressfoto

4. Information security analyst

Posisi yang satu ini mengharuskan seseorang bertanggung jawab untuk menjaga keamanan informasi perusahaan.

Information security analyst juga bertugas meneliti dan menguji solusi keamanan, hingga mengevaluasi proses keamanan digital perusahaan saat ini.

Selanjutnya, mereka bertanggung jawab pula dalam mengidentifikasi dan memperbaiki kerentanan, mengelola ancaman atau pelanggaran keamanan, serta mengembangkan serta menerapkan solusi dan teknologi keamanan.

Gelar sarjana ilmu komputer diperlukan jika kamu tertarik dengan posisi pekerjaan bergaji tinggi di masa depan ini.

5. Manajer keuangan

Posisi ini mengharuskan seseorang bertanggung jawab untuk mengelola keuangan perusahaan.

Untuk menjadi manajer keuangan, seseorang memerlukan pengetahuan mendalam mengenai keuangan bisnis.

Latar belakang pendidikan di bidang keuangan, bisnis, akuntansi, atau analis keuangan mungkin diperlukan.

Baca Juga: Catat! Ini 10 Hal yang Sebaiknya Tidak Dicantumkan di CV

Melihat daftar di atas, pekerjaan bergaji tinggi didominasi posisi yang berhubungan dengan teknologi informasi.

Oleh karenanya bagi kamu yang bingung menentukan jurusan kuliah, barangkali bisa mengambil dari bidang-bidang yang ada di atas. (*)

Sumber: themuse.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029