Jadi Korban Gosip? Begini 5 Cara Bijak Menghadapinya

Dinia Adrianjara - Sabtu, 9 Oktober 2021
Ilustrasi gosip.
Ilustrasi gosip. paulaphoto

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu pernah menjadi korban gosip? Kondisi ini tentu membuatmu tidak nyaman.

Jadi korban gosip bisa terjadi di mana saja baik itu di lingkungan kantor, lingkungan tempat tinggal, atau mungkin dalam lingkungan keluarga besar.

Saat seseorang menjadi korban gosip dengan desas-desus yang belum terbukti kebenarannya, tentu akan sangat menjengkelkan dan menganggu kehidupan.

Jika gosip ini sudah sangat menganggu kehidupan, seringkali kita jadi ingin bertindak gegabah, yang justru bisa merugikan nantinya.

Nah jika Kawan Puan sedang ada dalam posisi ini, berikut ini cara menghadapinya dengan bijak, seperti dilansir dari Psychology Today.

Baca Juga: Midlife Crisis Perempuan Vs laki-laki, Kenali Perbedaan Tanda dan Penyebabnya

1. Kelola Emosi dengan Baik

Saat jadi korban gosip, akan muncul berbagai perasaan seperti rasa marah, cemas, atau bahkan tidak berdaya ketika dihadapkan dengan gosip tentang diri sendiri.

Apalagi jika desas-desus itu tidak benar, sehingga membuatmu merasa terjebak dalam situasi yang tidak adil.

Akibatnya, Kawan Puan bisa kehilangan motivasi dan menyerah pada efek negatif stres yang membuatmu marah.

"Meluangkan waktu sejenak untuk mundur dati situasi ini akan sangat membantu," kata Marc Brackett, Direktur Pusat Kecerdasaan Emosional Yale.

Kawan Puan bisa menggunakan strategi untuk menenangkan diri yaitu dengan bernapas, melepaskan diri dari pekerjaan, berolahraga atau berjalan-jalan.

Beri waktu untuk menenangkan diri. Dengan begitu, kamu akan menemukan solusi yang lebih baik atas masalah yang dihadapi.

2. Perluas Perspektif

Johann Berlin dari TLEX Institute mengatakan saat seseorang menjadi korban gosip, maka ia akan merasa tidak berdaya dan melupakan gambaran besar situasi yang terjadi.

"Seseorang akan ingin melawan atau menutup diri. Dengan kata lain, dia sedang marah atau tertekan atau malu.

"Saat itulah kita perlu melangkah mundur dan bertanya pada diri sendiri tentang segala sesuatu yang terjadi," ujar Berlin.

Penelitian mengungkap bahwa emosi negatif seperti stres, dikaitkan dengan perspektif yang lebih sempit dan kecenderungan fokus pada diri sendiri.

Untuk menemukan solusi dalam kondisi ini, kamu perlu meninggalkan pola pikir negatif ya, Kawan Puan.

Baca Juga: 9 Jenis Kekerasan pada Perempuan di Internet, Salah Satunya Sexting

3. Memaafkan Meski Sulit

Penelitian membuktikan gagasan bahwa ketika kita memaafkan orang lain, maka orang yang paling diuntungkan adalah diri kita sendiri.

Memaafkan dapat membantu kamu untuk melanjutkan hidup, meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan, bahkan membuat hidup terasa lebih ringan.

Mampu memupuk sikap pemaaf dan bahkan belas kasih kepada pelaku gosip, justru membantu membebaskan dari perasaan negatif.

 

4. Perhatikan Cara Merespon

Jika Kawan Puan tahu siapa yang menyebarkan gosip tentang dirimu, meski canggung, tapi kamu bisa lho memberikan perspektif dan mengungkapkan rasa sakit yang ditimbulkan dari gosip itu.

Kamu bisa mendekati si penyebar rumor tersebut dengan cara yang simpatik dan tidak konfrontatif, sehingga kamu juga bisa mendapatkan simpati dari mereka.

Untuk melakukannya, kamu bisa mengajak si penyebar rumor untuk berbicara empat mata di tempat yang tenang.

Baca Juga: 5 Cara Menyembuhkan Efek Kekerasan pada Perempuan Berbentuk Emosional

5. Beri Waktu

Dalam posisi ini, kamu harus ingat bahwa waktu bisa menyembuhkan kondisi buruk yang ada.

Sebagai korban gosip, kamu harus berpikir panjang atas situasi yang terjadi baik itu efek jangka pendek maupun jangka panjang.

Ahli menyarankan Kawan Puan untuk bertindak dengan integritas tinggi dan jangan bersikap gegabah, agar tidak melakukan tindakan secara ceroboh.

(*)

Sumber: Psychology Today
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat