Air terjun ini berada di Desa Sampang, Gedang Sari, Gunung Kidul.
Kawan Puan akan disambut dengan air terjun setinggi 5 meter dengan relief batuan kapur di kanan kirinya.
Suara deru air terjun yang jatuh bisa menjadi salah satu cara untuk kamu menenangkan diri.
Bahkan, lokasi wisata ini kerap dijuluki sebagai Grand Canyonnya Jogja.
Konon katanya, air terjun ini merupakan salah satu tempat petilasan pertapaan Sunan Kalijaga.
Baca Juga: Wisata Medis dan Wisata Kesehatan sedang Dikembangkan Kemenparekraf, Apa Itu?
3. Watu Giring
View this post on Instagram
Belum banyak wisatawan yang tahu, tempat ini menjadi salah satu hidden gem yang tepat untuk menenangkan diri.
Watu Giring ini berlokasi di Jelok, Sambirejo, Pacarejo, Keamatan Semanu, Kabupaten Gunung Kidul.
Kawan Puan akan disuguhkan pemandangan menakjubkan dari deretan batuan kapur dari bekas galian tambang batu gamping yang sudah tidak beroperasi lagi.
Suasana pun akan terkesan lebih dramatis ketika berada di sana saat sunset.
Tempat yang sangat asyik untuk nongkrong dan bersantai bersama teman-teman dan cocok bagi yang ingin foto dengan latar belsakang pemandangan yang anti-mainstream.
(*)