Kurangi Risiko Kanker Payudara dengan Melakukan 5 Hal Berikut

Anna Maria Anggita - Senin, 11 Oktober 2021
tips mencegah kanker payudara
tips mencegah kanker payudara RyanKing999

Parapuan.co - Kawan Puan, salah satu penyakit ganas yang bisa menyerang perempuan adalah kanker payudara.

Perlu Kawan Puan ketahui juga bahwa kanker payudara itu tak hanya terjadi pada perempuan saja, namun juga bisa dialami oleh laki-laki, yang tentunya sama bahayanya.

Pastinya baik perempuan dan laki-laki, tak ada seorang pun yang ingin menderita kanker payudara ini ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Ingin Coba Lakukan Pijat Perut? Ini 4 Manfaat yang Didapatkan

Nah, supaya terhindar dari kanker payudara maka Kawan Puan wajib melakukan tindakan pencegahan.

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut ini berbagai hal yang membantumu terhindar dari kanker payudara, yuk simak!

1. Skrining kanker payudara

Kawan Puan, cobalah datang ke dokter lalu segera konsultasi dan diskusikan untuk memulai pemeriksaan dan tes skrining kanker payudara.

Biasanya yang dilakukan adalah pemeriksaan payudara klinis dan mammogram.

Tak lupa juga setelah memutuskan tes mana yang akan dicoba, Kawan Puan sebaiknya tanyakan pada dokter tentang manfaat dan risiko skrining.

Sumber: Mayo Clinic
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol