Jadi Skincare Viral di TikTok, Serum Bakuchiol Aman untuk Kulit Sensitif?

Ratu Monita - Selasa, 12 Oktober 2021
Serum bakuchiol lokal yang menjadi skincare viral di TikTok.
Serum bakuchiol lokal yang menjadi skincare viral di TikTok. sopradit

Parapuan.co - Serum dengan kandungan bakuchiol sempat masuk ke dalam jajaran skincare viral di TikTok lho, Kawan Puan. 

Ramai diperbincangkan, serum bakuchiol ini ternyata berasal dari brand kecantikan lokal.

Tengah menjadi incaran beauty enthusiast, serum dari brand Somethinc ini disebut ampuh mengatasi berbagai masalah kulit. 

Kandungan dan kualitas serum ini juga disebut tak kalah dibandingkan produk skincare luar negeri. Belum lagi, harganya relatif lebih terjangkau.

Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum ini juga memiliki klaim bahwa produknya aman digunakan semua jenis kulit.

 

Baca Juga: Skincare Viral di TikTok, Gel Cleanser Ampuh Bersihkan Wajah Tanpa Membuat Kulit Kering

Tidak mengherankan kalau produk ini akhirnya menjadi skincare viral di TikTok yang banyak direkomendasikan bagi kita pemilik kulit berminyak, rentan berjerawat, meradang karena memiliki sifat anti-inflammatory, antioxidants, dan antibacterial. 

Produk ini juga telah teruji klinis mencegah jerawat lho, Kawan Puan. 

Skincare viral di TikTok : Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum
Skincare viral di TikTok : Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum Somethinc

Mengandung bakuchiol, produk serum ini mengklaim mampu memperbaiki elastisitas, mengencangkan kulit, mengatasi tanda penuaan, dan mengurangi hiperpigmentasi.

Kandungan bakuchiol yang ada pada produk kecantikan viral di TikTok ini adalah bahan natural aktif yang berasal dari tanaman Babchi (Psoralea corylifolia plant).

Sebagai informasi kalau tanaman Babchi telah digunakan dalam pengobatan Ayurvedic dan Tiongkok sejak berabad-abad lalu.

 

Sumber: Stylo Indonesia
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat