Dukung Pemerintah, Sentra Vaksinasi Kalbe dan Kompas Gramedia Hadir di Bantul

Kinanti Nuke Mahardini - Rabu, 13 Oktober 2021
Sentra vaksinasi Kompas Gramedia di Bantul
Sentra vaksinasi Kompas Gramedia di Bantul dokumen pribadi Kompas Gramedia

Tidak sampai disitu, Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas (DKK) dan Kalbe menyerahkan bantuan kepada masyarakat sekitar.

Kalbe memberikan bantuan berupa produk nutrisi yang penting bagi masyarakat seperti Prenagen untuk ibu hamil, Entrasol, serta vitamin lainnya.

Sementara DKK menyalurkan donasi pembaca Kompas berupa 300 paket bahan pokok berisi masing-masing beras, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu, sarden kemasan, serta masker kain dan medis. 

Baca Juga: 4 Tuntutan Save the Children Indonesia Soal Dugaan Kasus Kekerasan Seksual di Luwu Timur

Sentra vaksinasi di Pekanbaru, Gresik, dan Bantul ini merupakan rangkaian program 'Bangkit untuk Merdeka dari Covid-19' yang pertama kali diluncurkan pada 17 Agustus 2021.

Vaksin ini menyasar ibu hamil di dua lokasi, yaitu Kantor BKKBN dan SMKN 26, Jakarta Timur.

Selain Kalbe dan Kompas Gramedia, ada juga kontribusi Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI).

Memperingati hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia, sentra vaksinasi dan bantuan sosial masyarakat ini merupakan bagian dari Sentra Peduli Kita Bangkit KG Media. 

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Menolak Jadi Korban: Bela Diri Bentuk Perlawanan Perempuan terhadap Kekerasan