Menteri PPPA Sebut Masih Ada Ketimpangan Gender dalam Bidang Ekonomi

Ardela Nabila - Kamis, 14 Oktober 2021
Menteri PPPA Bintang Puspayoga.
Menteri PPPA Bintang Puspayoga. Instagram/bintang.puspayoga

Parapuan.co - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga, mengatakan bahwa ketimpangan gender dalam bidang ekonomi masih terus terjadi.

Hal tersebut disampaikannya dalam acara Women Empowering Women in Pandemic Situation: Indonesia’s Experience yang digelar pada Kamis (14/10/2021).

Berdasarkan data yang didapat dari Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) per Februari 2021, salah satu ketimpangan tersebut dapat dilihat dari tingkat partisipasi angkatan kerja.

Data tersebut menunjukkan, laki-laki masih mendominasi angkatan kerja dengan persentase yang lebih besar dari perempuan.

Baca Juga: 3 Ide Bisnis dalam Drama Korea yang Diharapkan Menjadi Kenyataan

“Berbagai indeks dan data menunjukkan ketimpangan gender, termasuk dalam bidang ekonomi.

"Misalnya saja, tingkat partisipasi angkatan kerja, perempuan hanya 54,03 persen dibandingkan laki-laki yang sudah mencapai 82,14 persen,” ujar Bintang, dikutip dari YouTube Kemen PPPA.

Ia juga menyebutkan bahwa perempuan lebih banyak bekerja di sektor informal, sehingga mereka lebih rentan dalam hal jaminan sosial serta perlindungan hak perempuan.

Apalagi dengan adanya pandemi Covid-19 saat ini yang semakin memperburuk kondisi yang dialami oleh perempuan.

Menurut laporan United Nation (UN) Women, pandemi Covid-19 telah menyebabkan perempuan mengalami pemotongan substansial, yakni pendapatan yang paling mereka andalkan.



REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol