Kondisi Terkini Pasca Gempa Bali, 4 Korban Jiwa dan Kerusakan Rumah Warga

Alessandra Langit - Sabtu, 16 Oktober 2021
Kondisi terakhir gempa Bali yang terjadi Sabtu 16 Oktober 2021
Kondisi terakhir gempa Bali yang terjadi Sabtu 16 Oktober 2021 Kompas.com

Parapuan.co - Kawan Puan, gempa berkekuatan M 4,8 mengguncang wilayah Karangasem, Bali, Sabtu (16/10/2021) pukul 03.18 WIB tadi.

Berdasarkan pantauan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pusat gempat berada di 8 km barat laut Karangasem, Bali.

Pusat gempa berada di kedalaman 10 km namun tidak ada potensi tsunami.

Melansir dari Tribun Bali, gempa tersebut mengakibatkan empat warga meninggal dunia di Desa Trunyan, Kecamatan Kintamani, Bangli.

Sampai saat ini, tim BPBD Bangli masih melakukan penanganan dan evakuasi warga yang menjadi korban gempa tersebut.

Identitas keempat warga tersebut juga masih dalam pemeriksaan tim yang bertugas.

Baca Juga: Warga Panik, Yogyakarta Diguncang Gempa Bermagnitudo 4,8

Selain itu, kondisi bangunan rumah warga pun rusak hingga tertutup tanah akibat longsong.

Laporan dari warga setempat berupa video memperlihatkan keadaan lokasi rumah-rumah warga yang tertimbun dan tidak bisa diselamatkan.

Kebanyakan dari rumah warga tersebut berlokasi di tepi tebing dan pinggir danau Batur.

Tak hanya itu, akibat gempa tersebut beberapa tempat persembahyangan warga dilaporkan mengalami kerusakan parah.



REKOMENDASI HARI INI

Kondisi Terkini Pasca Gempa Bali, 4 Korban Jiwa dan Kerusakan Rumah Warga